Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Situasinya adalah Persija tertinggal lebih dulu oleh gol Ezechiel Ndouasel (27'). Lalu, pasukan Sudirman bangkit dan berbalik menang berkat gol Osvaldo Haay (53') dan Marc Klok (79').
Nyaris saja Persija tidak lolos karena sejatinya Bhayangkara cuma butuh imbang di laga ini. Namun akhirnya, Ramdani Lestaluhu dan kolega malah menjadi juara grup dan lolos ke perempat final bersama PSM Makassar.
Lantas, siapa saja pemain yang layak dilabeli bintang Persija atas kemenangan krusial atas Bhayangkara ini?
1) Alfriyanto Nico Saputro
Alfriyanto Nico Saputro bermain apik di lini kanan pertahanan Persija. Berkat kehadirannya, Bhayangkara kesulitan melancarkan serangan dari sisi tersebut.
Padahal, Bhayangkara punya dua pelari kencang dengan skill mumpuni, yakni Andik Vermansah dan juga Dendy Sulistiawan--yang masuk di babak kedua. Namun, kehadiran Nico membuat keduanya kewalahan.
ADVERTISEMENT
Lapangbola.com mencatat setidaknya sampai menit ke-75, Nico banyak melakukan kontribusi: dua tekel, dua sapuan, tiga intersep, satu recoveries, dan 15 umpan sukses.
2) Osvaldo Haay
Osvaldo mencetak gol dengan sundulan kepalanya setelah menerima umpan silang tendangan bebas dari Riko Simanjuntak pada menit ke-53. Gol penyama kedudukan inilah yang akhirnya menaikkan moral pemain Persija.
3) Marc Klok
Klok jugalah yang kemudian menjadi penentu kemenangan Persija. Pada menit ke-79, pemain naturalisasi asal Belanda ini melepaskan sepakan jarak jauh yang membentur tanah, mengenai tiang gawang, lalu masuk ke gawang. Jadilah, skor menjadi 2-1 dan itu bertahan hingga bubar.
ADVERTISEMENT
***