5 Pemain Liverpool dengan Rating Tertinggi saat Menang Tipis Lawan Wolves

16 Maret 2021 8:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan Liga Premier antara Wolverhampton Wanderers melawan Liverpool di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris - 15 Maret 2021. Foto: Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Liga Premier antara Wolverhampton Wanderers melawan Liverpool di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris - 15 Maret 2021. Foto: Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
Liverpool mendulang tiga poin saat bertamu ke markas Wolves pada Selasa (16/3) dini hari WIB. The Reds menang 1-0 atas tim tuan rumah berkat gol semata wayang Diogo Jota.
ADVERTISEMENT
Hasil itu memang tidak luar biasa. Akan tetapi, kemenangan itu sangat penting bagi Liverpool yang sering kalah belakangan ini.
Nah, untuk merayakan itu, kumparan mencatat lima pemain Liverpool dengan rating tertinggi saat menang melawan Wolves. Simak nama-namanya.
1. Diogo Jota
Pertandingan Liga Premier antara Wolverhampton Wanderers melawan Liverpool di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris - 15 Maret 2021. Foto: Pool via REUTERS
Jota terlibat banyak dalam ofensif Liverpool. Dia juga beberapa kali merebut kembali bola saat menyerang. Gol yang ia cetak menjadi bukti bahwa cedera tak membuat Jota tumpul.
Jota melepaskan dua tendangan tepat sasaran dan satu operan kunci di laga tadi. Selain itu, dia juga memenangi empat duel udara sebelum ditarik keluar pada menit 81.
WhoScored memberi Jota rating 8,04
2. Sadio Mane
Pertandingan Liga Premier antara Wolverhampton Wanderers melawan Liverpool di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris - 15 Maret 2021. Foto: Pool via REUTERS
Mane memang tidak bikin gol. Akan tetapi, dia membantu Jota mencetak gol kemenangan. Namun, Mane membuang peluang emas bikin gol di awal laga.
ADVERTISEMENT
Secara keseluruhan, Striker berusia 28 tahun itu menghadirkan dua peluang emas dan memenangi satu duel udara. Ia tercatat melakukan lima dribel sukses.
WhoScored memberi Mane rating 7,95
3. Ozan Kabak
Pertandingan Liga Premier antara Wolverhampton Wanderers melawan Liverpool di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris - 15 Maret 2021. Foto: Pool via REUTERS
Kabak tampil mumpuni menjaga lini belakang Liverpool. Dia bisa meredam Nelson Semedo dan Adama Traore. Ia juga bermain apik saat tandem dengan Nathaniel Phillips di pos bek tengah.
Bek asal Turki itu memenangi tiga duel udara di laga tadi. Ia juga melakukan tiga intersep dan enam sapuan saat bertahan.
WhoScored memberi Kabak rating 7,83
4. Alisson
Alisson Becker, kiper Liverpool. Foto: Peter Powell/Pool via REUTERS
Sempat tampil kurang oke di awal-awal pertandingan. Namun, ia bisa bangkit dan menyetop Semedo. Di laga itu, Alisson melakukan total lima penyelamatan.
WhoScored memberi Alisson rating 7,68
ADVERTISEMENT
5. Nathaniel Phillips
Phillips juga bermain oke di lini belakang Liverpool. Dia bisa meladeni Pedro Neto dengan baik dan membantu Liverpool clean sheet untuk laga ini.
Phillips tercatat memenangi empat duel udara. Dia juga melakukan dua intersep dan enam sapuan. Selain itu, Phillips juga tiga kali melakukan blok.
WhoScored memberi Phillips rating 7,41
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)