Antonio Conte Kecam Jadwal Padat Liga Inggris: Ini Gila

5 November 2022 15:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Manajer Tottenham Hotspur Antonio Conte bereaksi saat Arsenal vs Tottenham Hotspur di Stadion Emirates, London, Inggris, Sabtu(1/10/2022). Foto: Action Images via Reuters/Matthew Childs
zoom-in-whitePerbesar
Manajer Tottenham Hotspur Antonio Conte bereaksi saat Arsenal vs Tottenham Hotspur di Stadion Emirates, London, Inggris, Sabtu(1/10/2022). Foto: Action Images via Reuters/Matthew Childs
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, mengecam jadwal padat di Liga Inggris. Ia menilai badan pengatur sepak bola tidak memerhatikan kesejahteraan pemain seiring Piala Dunia 2022 yang akan dihelat di sela-sela kompetisi musim 2022/23.
ADVERTISEMENT
Piala Dunia 2022 di Qatar akan dimulai pada 20 November hingga 18 Desember 2022. Hal itu berarti Liga Inggris hanya memiliki istirahat seminggu sebelum Piala Dunia bergulir dan akan kembali berjalan seminggu pasca final Piala Dunia.
"Dalam setiap momen Anda menunjukkan bahwa yang terpenting adalah pertunjukan harus tetap berjalan," imbuhnya.
Manajer Tottenham Hotspur Antonio Conte saat pertandingan Tottenham Hotspur vs Wolverhampton Wanderers di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, Sabtu (20/8/2022). Foto: Action Images via Reuters/Matthew Childs
Conte juga menyesalkan keputusan English Football League (EFL) yang menjadwalkan putaran keempat Carabao Cup atau Piala Liga pada 20-22 Desember. Lebih lanjut, Conte membandingkan kompetisi di negara eropa lainnya yang memberikan waktu istirahat lebih setelah Piala Dunia 2022. Salah satunya adalah Liga Italia yang baru akan kembali bergulir pada 4 Januari 2023.
"Jujur, sangat aneh di Inggris kami mulai bermain tiga hari setelah final Piala Dunia. Kami adalah satu-satunya negara yang melakukannya. Italia, Prancis, Spanyol dan Portugal dan negara-negara lain, mereka mengambil waktu untuk beristirahat dan sedikit bernapas," katanya.
ADVERTISEMENT
"Saya merasa gila bahwa 21 Desember, setelah tiga hari dari final [Piala Dunia], kami akan memainkan pertandingan di Carabao Cup. Saya merasa ini gila. Setelah tiga hari lagi Anda harus bermain di Premier League," lanjut Conte.
"Pertunjukan harus terus berlanjut, ini adalah kebenarannya, tapi sejujurnya saya tidak menyukainya," pungkas juru taktik berusia 53 tahun tersebut.
Selebrasi pemain Tottenham Hotspur Harry Kane usai mencetak gol ke gawang Eintracht Frankfurt pada pertandingan Grup D Liga Champiosn di Tottenham Hotspur Stadium, London, Inggris. Foto: Dylan Martinez/REUTERS
Tottenham akan menghadapi lawan kuat dalam lanjutan Liga Inggris. The Lilywhites akan menjamu Liverpool pada Minggu (6/11) di Tottenham Hotspur Stadium. Namun, Tottenham akan berlaga tanpa sejumlah pilar, seperti Cristian Romero, Richarlison, dan Son Heung-min yang mengalami cedera.