Asnawi Mangkualam Waspadai Ancaman Theerathon Bunmathan: Saya Tahu Cara Mainnya

28 Desember 2022 17:35 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Asnawi Mangkualam (kiri) dan Media Officer PSSI, Bandung Saputra, saat konferensi pers pralaga Timnas Indonesia vs Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) di Piala AFF pada 28 Desember 2022. Foto: Soni Insan Bagus L/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Asnawi Mangkualam (kiri) dan Media Officer PSSI, Bandung Saputra, saat konferensi pers pralaga Timnas Indonesia vs Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) di Piala AFF pada 28 Desember 2022. Foto: Soni Insan Bagus L/kumparan
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia akan bersua Thailand di matchday kedua Piala AFF 2022. Duel kedua tim akan digelar pada Kamis (29/12) sore WIB di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
ADVERTISEMENT
Pemain Indonesia, Asnawi Mangkualam, mewaspadai kekuatan para pemain Thailand. Salah satu yang diwaspadainya adalah bek sayap kiri yang bermain untuk Buriram United, Theerathon Bunmathan.
Menurut Asnawi, Theerathon adalah kreator permainan Thailand. Kendati begitu, Asnawi sudah mengetahui kelemahan pemain yang gunakan nomor punggung tiga itu.
"Theerathon tidak cuma main di wing-back kiri, dia juga kerap main di tengah,dan tentunya kami sudah tahu antisipasi untuk Theerathon, dan saya juga sudah tahu bagaimana cara dia bermain," tutur Asnawi dalam konferensi persnya jelang pertandingan, Rabu (28/12).
Kapten dan bek Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan, di Piala AFF 2022. Foto: Facebook/@changsuek
Theerathon memang menjadi bagian penting Thailand di Piala AFF 2022. Sejauh ini, sudah ada tiga assist dari dua penampilan yang dicatatkannya.
Tak cuma itu, Theerathon juga sudah membuat 15 chances created sepanjang Piala AFF. Jumlah itu paling banyak di atas pemain Malaysia yakni Lee Tuck yang baru delapan chances created.
ADVERTISEMENT