Bagus Kahfi Jawab Kritikan Pedas Netizen soal Belum Main di FC Utrecht

24 Juni 2021 17:22 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bagus Kahfi resmi bergabung FC Utrecht. Foto: Dok. FC Utrecht
zoom-in-whitePerbesar
Bagus Kahfi resmi bergabung FC Utrecht. Foto: Dok. FC Utrecht
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bagus Kahfi akhirnya buka suara soal kritik yang dilontarkan netizen perihal dirinya tak pernah main di FC Utrecht. Ya, sejak bergabung FC Utrecht pada Februari 2021, nama Bagus memang tak kunjung diikutsertakan dalam komposisi tim.
ADVERTISEMENT
Hal inilah yang menimbulkan tanda tanya besar dari publik. Tak jarang, kritik pedas juga dilontarkan kepada pemain berusia 19 tahun itu.
''Menjawab semua itu (kritik netizen)? Saya, sih, bodo amat. Yang penting saya fokus apa yang saya kerjakan di sini. Mereka enggak tahu kegiatan saya di sini ngapain saja, dan apa saja yang saya lakukan di sini, mereka kan enggak tahu itu,'' kata Bagus dalam wawancara eksklusif bersama kumparan di kediamannya di Kota Utrecht.
''Buat apa saya harus pikirkan mereka, saya hanya fokus melakukan apa yang ada di sini. Tapi, saya tentu baca (komentar di media sosial). Ya, semoga hasil kerja keras saya nanti akan terbayarkan,'' lanjutnya.
Bagus kerap dinilai hanya menjadi 'iklan' di FC Utrecht untuk mendapatkan engagement dari pasar sepak bola Indonesia. Terkait hal itu, Bagus menegaskan bahwa hubungannya dengan FC Utrecht adalah sebagai pesepak bola profesional.
ADVERTISEMENT
''Ya, saya juga enggak tahu 'sponsor' apa yang mereka maksud. Yang jelas, saya dibayar (gaji) oleh FC Utrecht,'' tegasnya.
Bagus pun optimistis bisa segera merumput bersama FC Utrecht. Sinyal positif tersebut sudah terlihat manakala eks bomber Timnas Indonesia U-19 itu diajak berlatih bersama Jong Utrecht.
Bagus Kahfi resmi bergabung FC Utrecht. Foto: Dok. FC Utrecht
"Saya optimistis (bisa bersaing). Ketika saya sudah main di lapangan, saya akan lakukan semuanya yang terbaik. Saya yakin kesempatan itu pasti datang," katanya.
"Sekarang kalau saya enggak punya peluang, enggak mungkin saya diajak latihan bareng Jong Utrecht. Jadi, saya alhamdullilah saja. Senang juga," tandasnya.
***