Bambang Pamungkas Digugat soal Asal Usul dan Nafkah Anak, Ini Respons Persija

29 Maret 2021 6:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesepak bola Persija Jakarta Bambang Pamungkas membawa bunga usai melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
zoom-in-whitePerbesar
Pesepak bola Persija Jakarta Bambang Pamungkas membawa bunga usai melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Persija memberi tanggapan soal masalah yang menimpa Bambang Pamungkas. Ya, Bepe digugat soal asal usul dan nafkah anak oleh seorang wanita bernama Amalia Fujiawati.
ADVERTISEMENT
Humas Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Taslimah, mengatakan gugatan itu dilayangkan Amalia Fujiawati ke PA Jakarta Selatan sejak 18 Maret 2021 melalui sistem e-court.
"Gugatan terkait dengan asal usul anak yang bersangkutan, diajukan Amalia Fujiawati sebagai penggugat melawan Bambang Pamungkas," ujar Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah.
Lantas, apa tanggapan Persija soal masalah yang sedang menimpa mantan pemainnya itu?
Persija menilai segala sesuatu yang berkaitan dengan pribadi Bambang Pamungkas saat ini sudah tidak berhubungan dengan Persija sebagai sebuah klub. Kendati demikian, manajemen tetap mendukung dan mendoakan pemain yang identik dengan nomor punggung 20 itu.
Bambang Pamungkas diperkenalkan sebagai pelatih Persija. Foto: Persija Jakarta
“Sampai kapan pun Bambang Pamungkas akan tetap menjadi bagian dari Persija. Oleh karena itu, kami mendoakan semoga permasalahan pribadi yang sedang dia alami segera mendapatkan jalan keluar terbaik”, ucap Presiden Persija, Mohamad Prapanca dilansir situs resmi klub.
ADVERTISEMENT
Tak cuma itu, Persija juga buka suara soal status Bepe sebagai manajer klub. Dalam ajang Piala Menpora kali ini, posisi manajer Persija dijabat oleh Muhammad Araaf Sidik..
Padahal, pada 17 Januari tahun lalu, pria yang akrab disapa Bepe itu resmi diangkat menjadi manajer Persija. Bepe diangkat usai memutuskan pensiun sebagai pemain di musim sebelumnya.
Bambang Pamungkas di laga Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
“Bambang Pamungkas adalah manajer tim Persija pada tahun 2020, dan masa kontraknya telah berakhir pada bulan Januari 2021. Namun dikarenakan satu dan lain hal, manajemen belum memperpanjang kontraknya sebagai manajer tim Persija. Dan oleh karena itu, Bepe tidak termasuk dalam daftar tim Persija di Piala Menpora 2021”, tutup Prapanca.