Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Klub raksasa Jerman, Bayern Muenchen , kini sudah siap apabila ditinggal kiper andalannya, Manuel Neuer . Kiper 36 tahun itu sedang menderita cedera parah sehingga mulai diragukan untuk bisa kembali memperkuat Die Roten.
ADVERTISEMENT
Neuer mengalami cedera saat bermain ski pada Desember lalu. Kejadian itu menyebabkan kaki kanannya patah.
Alhasil, Bayern tak ingin memaksa Neuer kembali merumput karena sangat berisiko. Upaya untuk mencari penggantinya pun kini sedang dilakukan.
Diwartakan Mundo Deportivo, kiper asal Swiss, Yann Sommer, disebut sebagai kandidat kuat pengganti Neuer. Dikabarkan Bayern berani membayar 10 juta dolar AS (Rp 153 miliar) untuk mengamankan jasa kiper dengan postur 183 cm tersebut.
Selain, Yann Sommer, ada beberapa nama lain yakni Livakovic dari Dinamo Zagreb, Bono dari Sevilla, Keylor Navas dari PSG, dan Emiliano MartÃnez dari Aston Villa. Sosok Alex Nübel juga bisa menjadi alternatif bagi Bayern, namun kini ia sedang dalam masa peminjaman di AS Monaco.
ADVERTISEMENT
Adapun jelang laga melawan RB Salzburg pada Sabtu (14/1) nanti, Bayern perlu memikirkan siapa yang bakal dipasang di bawah mistar. Julian Nagelsmann kini punya dua opsi tersisa yakni Sven Ulreich atau kiper muda 19 tahun yakni Johannes Schenk.
Ulreich sudah tampil sebanyak 8 kali untuk Bayern di musim ini. Sementara Schenk belum memiliki pengalaman tampil di tim senior.
Live Update