Burnley vs West Brom: Ujian Konsistensi Pasukan Sean Dyche

20 Februari 2021 18:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain Burnley Ashley Barnes usai mencetak gol ke gawang Liverpool pada pertandingan lanjutan Premier League di Anfield, Liverpool, Inggris. Foto: Jon Super/Pool/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain Burnley Ashley Barnes usai mencetak gol ke gawang Liverpool pada pertandingan lanjutan Premier League di Anfield, Liverpool, Inggris. Foto: Jon Super/Pool/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Burnley akan melakoni laga pekan ke-25 Liga Inggris, Sabtu (20/2) malam WIB. Pasukan Sean Dyche akan berhadapan dengan klub penghuni zona degradasi, West Bromwich Albion.
ADVERTISEMENT
Laga ini bisa menjadi ajang untuk The Clarets semakin menjauh dari zona degradasi. Sekarang, Burnley memiliki jarak delapan poin dengan tim yang berada di posisi ke-18 Fulham.
"Kami memiliki awal musim yang sangat sulit karena berbagai alasan baik itu di dalam maupun luar lapangan. Akhirnya kami bisa mengembalikan poin dengan baik. Ada beberapa laga yang kami tampilkan dengan baik sekarang-sekarang ini," ucap Manajer Burnley, Sean Dyche.
Burnley memang sedang dalam penampilan yang lumayan apik. Dalam tiga pertandingan terakhir Liga Inggris, Burnley menang dua kali dan sekali meraih kemenangan.
Pelatih Burnley, Sean Dyche. Foto: REUTERS/Andrew Yates
Uniknya, satu kemenangan yang didapatkan Burnley terjadi di kandang lawan. Ya, Burnley sukses meraih kemenangan atas Crystal Palace di Selhust Park.
"Kami harus terus menemukan konsistensi. Kami harus terus menunjukkan konsistensi, tak cuma per pekan tetapi dalam 90 menit pertandingan," ucap Dyche.
ADVERTISEMENT
Menghadapi West Brom, Burnley tak boleh jemawa. Apalagi, West Brom baru saja menahan imbang Manchester United di Liga Inggris pekan lalu. Laga ini memang benar-benar menjadi ujian konsistensi dari Ashley Barnes dan kawan-kawan.