Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Canda Mbappe Ingin Lawan Achraf Hakimi di Piala Dunia Jadi Kenyataan
12 Desember 2022 20:26 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Jauh sebelum gelaran Piala Dunia 2022 dimulai, bintang Timnas Prancis, Kylian Mbappe , sempat bercanda tentang kemungkinan dirinya akan melawan sahabatnya di Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi . Kini, gurauan Mbappe jadi kenyataan.
ADVERTISEMENT
Ya, dua penggawa PSG itu akan bertarung di babak semifinal Piala Dunia 2022 saat Prancis melawan Maroko di Stadion Al Bayt, Kamis (15/12) dini hari WIB mendatang.
Diwartakan GFFN, candaan Mbappe itu dilontarkan pada bulan Mei lalu saat PSG melakoni tur di Qatar. Kala itu ia ingin bersua sahabatnya di Les Parisiens, Hakimi, pada turnamen internasional.
Yang terbaru, Mbappe juga kembali mengutarakan keinginannya untuk bersua Hakimi di Piala Dunia 2022. Itu diucapkannya sebelum Les Bleus melawan Tunisia di fase grup.
Sementara itu, duel semifinal Prancis vs Maroko akan terasa spesial bagi Mbappe dan Hakimi. Pasalnya, dua penggawa PSG itu dikenal sebagai sahabat dekat.
Mbappe dan Hakimi dikenal cukup dekat, baik di dalam maupun di luar lapangan. Keduanya kerap memberi dukungan serta doa, terutama saat Piala Dunia 2022.
ADVERTISEMENT
Kedekatan dua pemain itu bisa dilihat saat Mbappe memposting sebuah foto dengan Hakimi usai Maroko melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah menumbangkan Spanyol.
Akan tetapi, keduanya dipastikan bakal saling bentrok di lapangan sebab memiliki posisi yang sejajar. Di Prancis, Mbappe kerap di plot sebagai winger kiri. Sedangkan, Hakimi merupakan pemain yang berposisi di fullback kanan.
Prancis melaju ke babak semifinal Piala Dunia 2022 dengan bekal yang cukup meyakinkan. Sebelumnya, sang jawara bertahan itu sukses mengalahkan Inggris dengan skor 2-1 di perempat final.
Di lain sisi, Maroko lolos ke semifinal setelah menundukkan Portugal dengan skor tipis. Gol tunggal Youssef En-Nesyri sudah cukup bagi 'Singa Atlas' untuk memastikan diri menggenggam tiket 4 besar.
ADVERTISEMENT
Duel kedua tim ini dipastikan bakal berlangsung sengit. Karena Prancis akan mati-matian demi bisa meraih gelar back to back Piala Dunia. Sementara itu, Maroko juga ingin mencetak sejarah baru sebagai tim Afrika pertama yang menapakkan kaki di partai final.
Lantas, siapa yang akan menang dan melaju ke final Piala Dunia 2022? Kylian Mbappe atau Achraf Hakimi? menarik dinantikan.