Cara Bobotoh Ajak Anak Rayakan Momen Persib Juara Liga 1 di Flyover Pasupati

5 Mei 2025 21:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratusan Bobotoh merayakan Persib juara Liga 1 di Flyover Pasupati, Bandung, Senin (5/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ratusan Bobotoh merayakan Persib juara Liga 1 di Flyover Pasupati, Bandung, Senin (5/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
ADVERTISEMENT
Di tengah ratusan Bobotoh, pria bernama Fahrul berdiri di area tengah jalan Flyover Pasupati, Bandung, pada Senin (5/5) malam WIB. Tangan kanannya memegang suar yang menyala, sedangkan tangan kirinya dengan kokoh menggendong sang buah hati.
ADVERTISEMENT
Di bawah sorot merah nyala suar itu, tubuh pria warga Wastukencana tersebut bergoyang ritmik. Matanya lekat menatap sang anak, sedangkan mulutnya tampak serupa merapal mantra.
Ternyata, ia tengah menyanyikan sebuah lagu dari band rock alternatif asal Jakarta, yakni Morfem, bertajuk 'Rayakan Pemenang'. Liriknya amat menggambarkan kebahagiaannya dalam merayakan momen Persib Bandung yang sukses mengunci titel Liga 1 2024/25.
“Esok dirimu 'kan terbang. Memeluk mimpi yang akhirnya kesampaian. Esok dirimu 'kan terbang. Tak habis pikir kami melepas pemenang,” lantun Fahrul dalam suara yang tergulung di euforia Bobotoh.
Ratusan Bobotoh merayakan Persib juara Liga 1 di Flyover Pasupati, Bandung, Senin (5/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
Namun, itulah gaya Fahrul dalam merayakan momen bersejarah bagi klub kecintaannya, Persib Bandung. Ia sengaja mengajak sang buah hati konvoi merayakan juara. Ia punya harapan agar kelak, ketika bocah 3 tahun itu tumbuh dewasa, ada kecintaan yang tertanam kepada skuad 'Maung Bandung'.
ADVERTISEMENT
“Saya harap anak saya juga mencintai Persib, makannya saya bawa dia konvoi sama istri. Kalau saya sendiri, Persib till I die,” ucapnya.
Persib Bandung sukses mengunci gelar juara Liga 1 musim 2024/25. Hal tersebut dipastikan menyusul hasil pertandingan antara Persebaya dan Persik Kediri dalam pekan ke-31 di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, yang berakhir imbang dengan skor 3-3 pada Senin (5/5) sore WIB.
Para Bobotoh mulai ramai konvoi melintasi jembatan layang ikonik di Kota Kembang itu sejak sekitar pukul 19.30 WIB. Makin bertambah malam, suasana jalan layang itu pun kian semarak.
Ratusan Bobotoh merayakan Persib juara Liga 1 di Flyover Pasupati, Bandung, Senin (5/5/2025). Foto: Robby Bouceu/kumparan
Ratusan Bobotoh yang melintas mayoritas berkendara motor. Membawa aneka atribut mulai syal hingga bendera. Mereka meneriakkan kegembiraan atas capaian skuad 'Maung Bandung'.
ADVERTISEMENT
Tak sedikit dari mereka pun berhenti salah satu titik jembatan layang Pasupati. Mereka menyalakan suar merah, mengibar-ngibarkan bendera, bernyanyi, jingkrak-jingkrak, meski gerimis mulai turun pukul 21.00 WIB.
“Tetap perhatikan ke keselamatan, jalan terus. Alhamdulillah hari ini Persib menang,” kata petugas kepolisian lewat pengeras suara yang berjaga di lokasi.