Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Cerita Ramai Rumakiek: Dipanggil Timnas saat Lagi Nongkrong, Kaget & Tak Percaya
10 Januari 2022 14:02 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Nama Ramai Rumakiek melambung usai dibawa Pelatih Shin Tae-yong ke Piala AFF 2020 di Singapura. Penampilannya pun cukup apik, Ramai hanya absen satu pertandingan sepanjang turnamen dan sukses menyumbang satu gol.
Ramai bercerita bahwa ia cukup kaget saat menerima surat pemanggilan pertama. Saat itu, posisinya ia sedang bercengkrama bersama rekan-rekannya di Persipura.
''Saya saat itu di Persipura, lagi duduk-duduk sama teman, main-main HP. Lalu dikirim surat pemanggilan dari Coach Jacksen [F. Tiago],'' kata Ramai dalam YouTube PSSI.
''Saya lihat mungkin ini pemanggilan Timnas U-20, U-19 atau U-23, ternyata langsung Timnas Indonesia. Saya tidak percaya, saya tanya ke coach [Jacksen] ini usia berapa, dijawab timnas senior. Ya, sempat tak percaya juga,'' tambahnya.
''Saya lihat persaingannya banyak sekali, ada Kakak Irfan Jaya, Kakak Valdo [Osvaldo Haay], Kakak Yudo, bintang-bintang Liga 1. Saya ikut saja, kalau tak lolos, ya, bukan rezeki,'' jelasnya.
ADVERTISEMENT
Ramai melakoni debutnya bersama timnas dengan manis. Saat laga melawan Kamboja di matchday pembuka Grup B, Ramai masuk sebagai pemain pengganti dan turut menyumbang satu gol dalam kemenangan 4-2.
''Puji tuhan, seiring berjalannya waktu, masih dipanggil lagi, terus dipanggil sampai tidak menyangka ikut Timnas Indonesia berangkat [ke Singapura],'' terang Ramai.
''Saat Shin Tae-yong mempercayakan saya main, saya sedikit terbebani dan gugup saat masuk ke lapangan. Lalu saat main dan cetak gol, di situ jadi tambah semangat, mental tambah kuat,'' pungkasnya.