Club Brugge vs Benfica: Prediksi Skor, Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

15 Februari 2023 9:05 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Atletico Madrid Nahuel Molina berebut bola dengan pemain Club Brugge pada pertandingan Grup B Liga Champions di Metropolitano, Madrid, Spanyol. Foto: Juan Medina/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Atletico Madrid Nahuel Molina berebut bola dengan pemain Club Brugge pada pertandingan Grup B Liga Champions di Metropolitano, Madrid, Spanyol. Foto: Juan Medina/REUTERS
ADVERTISEMENT
Club Brugge akan bersua Benfica di leg perdana fase 16 besar Liga Champions 2022/23. Pertandingan ini nantinya akan digelar di Stadion Jan Breydel pada Kamis (16/2) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Club Brugge mampu finis di posisi runner up Grup B berkat torehan 11 poin. Tim yang dinakhodai Scott Parker itu berhasil membukukan 3 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 1 kekalahan.
Lebih baik, Benfica berhasil menduduki puncak klasemen Grup H berkat penampilan moncernya. Tim racikan Roger Schmidt mengemas 14 poin yang dicatatkan lewat 4 kemenangan dan 2 hasil imbang.
Kedua kubu belum pernah bertemu sama sekali. Lantas, siapakah yang akan tampil lebih mendominasi dan memperlebar kans untuk lolos ke tahap selanjutnya? Patut ditunggu.
Selebrasi pemain Benfica usai mencetak gol ke gawangJuventus pada pertandingan Grup H Liga Champions di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal. Foto: Pedro Nunes/REUTERS

Prediksi Skor Club Brugge vs Benfica

ADVERTISEMENT
Kumparan memprediksi Benfica akan melibas Club Brugge dengan skor 2-0.

Prediksi Line Up Club Brugge vs Benfica

Club Brugge (4-3-3): Mignolet; Meijer, Mechele, Boyata, Sobol; Nielsen, Balanta, Vanaken; Sowah, Jutgla, Lang.
Benfica (4-2-3-1): Vlachodimos; Gilberto, Silva, Otamendi, Grimaldo; Fernandez, Luis; Mario, Rafa, Aursnes; Ramos.

Jadwal Tayang Club Brugge vs Benfica

Duel Club Brugge melawan Chelsea akan dilaksanakan pada Kamis (16/2) pukul 03.00 WIB. Laga ini bisa ditonton secara langsung melalui Vidio.

Penulis: Hamas Nurhan R T