Daftar 21 Pemain Timnas U-17 untuk Piala Dunia: Welber Jardim & Amar Brkic Lolos

1 November 2023 9:48 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas Indonesia U-17 sudah mulai berlatih di Jerman untuk persiapan Piala Dunia U-17 2023. Foto: Dok. PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Timnas Indonesia U-17 sudah mulai berlatih di Jerman untuk persiapan Piala Dunia U-17 2023. Foto: Dok. PSSI
ADVERTISEMENT
Pelatih Bima Sakti sudah menetapkan daftar 21 pemain Timnas U-17 yang akan berlaga di Piala Dunia U-17 2023. Dari nama-nama tersebut, dua pemain diaspora, Welber Jardim dan Amar Brkic, dinyatakan lolos seleksi.
ADVERTISEMENT
Proses seleksi pemain untuk Piala Dunia U-17 berjalan cukup panjang. PSSI menggelar seleksi di berbagai kota. Setelah itu, terpilih beberapa pemain yang kemudian dikirim untuk mengikuti pemusatan latihan di Jerman.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yakin bahwa pemain-pemain ini merupakan pemain yang benar-benar layak mentas di Piala Dunia U-17. Ia berharap armada Bima Sakti bisa mendulang hasil positif.
''Mereka merupakan pemain terbaik di posisinya dan telah disesuaikan dengan calon-calon lawan di babak penyisihan. Lima minggu di Jerman, tujuh laga uji coba, saya yakin menambah nyali mereka bermain maksimal di kandang,'' kata Erick Thohir, dikutip dari Antara.
Pemain keturunan Indonesia, Welber Jardim. Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
''Kuncinya ada tiga, yaitu disiplin bermain, jadi jika sudah ditetapkan formasi, maka disiplin. Lalu komunikasi di lapangan yang bagus sehingga saling dukung. Ketiga, berusaha keras mencetak gol setiap menyerang,'' ucapnya.
ADVERTISEMENT
Indonesia tergabung di Grup A bersama Ekuador, Maroko dan Panama. Pertandingan-pertandingan ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Daftar 21 Pemain Timnas U-17 untuk Piala Dunia

ADVERTISEMENT