Edin Dzeko: AS Roma Tidak Bermain di Level Serie A

2 Februari 2020 9:43 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain AS Roma, Edin Dzeko. Foto: Dok. @ASRomaEN
zoom-in-whitePerbesar
Pemain AS Roma, Edin Dzeko. Foto: Dok. @ASRomaEN
ADVERTISEMENT
AS Roma melakoni laga pekan 22 Serie A 2019/20, Minggu (2/2) dengan nelangsa.
ADVERTISEMENT
Di babak pertama saja Roma sudah tertinggal 0-3. Roma bisa memperkecil ketertinggalan menjadi 2-3 lewat gol Edin Dzeko dan Jordan Veretout usai turun minum. Namun, gol Jeremie Boga pada menit 74 memastikan duel itu selesai dengan kekalahan 2-4 untuk Roma.
Dzeko tak dapat menyembunyikan kekesalannya. Ia jengah karena rekan-rekannya tak memberi banyak suplai bola kepadanya di babak pertama.
"Saya sudah bilang kepada tim supaya memberi saya suplai bola. Di babak pertama, saya jarang mendapat bola," ujar Dzeko, dikutip dari Football Italia.
“Masalah bermain menekan itu seperti ini: Kalau ada satu orang yang terlambat, tim bakal langsung hancur. Kami tidak bermain di level Serie A di babak pertama tadi," jelas Dzeko.
Para pemain AS Roma merayakan gol. Foto: Dok. @ASRomaEN
Performa Roma membaik di babak kedua. Laga baru berjalan sembilan menit, Dzeko melesakkan sundulan yang memperkecil ketertinggalan.
ADVERTISEMENT
Roma bermain jauh lebih agresif di babak kedua. Tim besutan Paulo Fonseca itu membuat tujuh tembakan mengarah gawang. Saat kehilangan Lorenzo Pellegrini yang dikartu merah saja, Roma bisa membuat satu gol via sepakan penalti Veretout.
Masalahnya, para pemain Roma sering terlambat merespons serangan cepat lawan, termasuk saat Boga membukukan gol keempat buat Sassuolo yang jaraknya cuma semenit dari sepakan penalti tadi.
"Saya pikir, pada dasarnya kami memainkan sepak bola yang atraktif. Namun, ya, itu tadi. Kalau ada dua atau tiga orang saja yang mainnya berantakan dan tidak memberikan yang terbaik, bisa jadi masalah buat tim," tutur Dzeko.
"Tidak ada yang bermain sesuai level kami yang sebenarnya di laga ini, terutama di babak pertama. Kami harap kami bisa segera melupakan laga ini. Karena hari ini kami kehilangan tiga angka, kami harus bangkit melawan Bologna pekan depan. Kami tidak punya pilihan," jelas Edin Dzeko.
ADVERTISEMENT