Eks Striker Chelsea, Demba Ba, Resmi Pensiun

14 September 2021 10:11 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Demba ba saat berkostum Chelsea.  Foto: TIMOTHY CLARY / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Demba ba saat berkostum Chelsea. Foto: TIMOTHY CLARY / AFP
ADVERTISEMENT
Demba Ba yang pernah menjadi striker Chelsea mengumumkan pensiun sebagai pemain. Dia memutuskan untuk gantung sepatu di usia 36 tahun setelah tanpa klub sejak Agustus 2021.
ADVERTISEMENT
"Sungguh perjalanan yang luar biasa," tulis Ba di Twitter, seperti dilansir BBC Sport.
"Sepak bola telah memberi saya begitu banyak emosi yang indah," tambahnya.
Demba ba saat berkostum Chelsea. Foto: IAN KINGTON / AFP
Lugano menjadi tim terakhir yang pemain asal Senegal itu bela. Dia meninggalkan Lugano setelah bermain 48 menit saja untuk klub asal Swiss tersebut.
Sepanjang kariernya, Ba berhasil memenangi Liga Europa bersama Chelsea pada 2013. Ia juga dua kali menang titel Liga Turki bersama dua klub berbeda. Pertama dengan Besiktas di musim 2016/17 dan Istanbul Basaksehir pada edisi 2019/20.
Karier Ba di Inggris dimulai saat ia bergabung dengan West Ham dari Hoffenheim pada 2011. Dia dilirik The Hammers karena berhasil mencetak 40 gol dalam 103 penampilan dengan klub asal Jerman tersebut.
ADVERTISEMENT
Dia tak lama bermain untuk West Ham. Setelah mencetak tujuh gol dalam 13 penampilan dalam enam bulan untuk West Ham, Ba pindah ke Newcastle.
Bersama The Magpies, Ba membuat 29 gol dalam 57 laga. Aksinya itu membuat Chelsea kepincut dan mendatangkannya pada Januari 2013.
Demba Ba saat membela Newcastle United. Foto: Getty Images/Matthew Lewis
Akan tetapi, Ba tak bersinar di Chelsea. Dia lebih sering menjadi pemain cadangan dengan cuma turun sebagai starter dalam 23 dari 51 pertandingan dan hanya bisa mencetak 14 gol.
Ia pun bergabung dengan Besiktas pada 2014 dan sempat bermain di Shanghai Shenhua sebelum kembali ke Turki. Ia lalu bermain untuk Goztepe sebelum bergabung dengan Istanbul Basaksehir.
Ba kemudian pindah ke Lugano dengan status bebas transfer sebelum akhirnya mengumumkan pensiun. Sepanjang kariernya, Demba Ba mencetak total 193 gol.
ADVERTISEMENT