Erik Lamela Tak Sangka Bisa Menang Lawan AS Roma di Final Liga Europa

1 Juni 2023 10:44 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Sevilla Erik Lamela beraksi bersama pemain AS Roma Roger Ibanez di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023). Foto: Marko Djurica/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Sevilla Erik Lamela beraksi bersama pemain AS Roma Roger Ibanez di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023). Foto: Marko Djurica/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemain Sevilla, Erik Lamela, tak sangka bakal mengalahkan eks klubnya yakni AS Roma di Final Liga Europa. Sevilla keluar mengalahkan AS Roma via adu penalti dengan skor 4-1 pada laga yang digelar di Puskas Arena, Kamis (1/5) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Lamela menganggap laga melawan Roma sangatlah sulit. Bahkan, pemain asal Argentina itu tak sangka bisa menang melawan klub asuhan Jose Mourinho itu.
“Saya pikir ini pertandingan yang sulit melawan bekas klub saya. Saya cinta mereka tetapi ini sepak ini. Ini gelar pertama yang saya dapatkan. Jujur, saya tidak menyangka,” tutur Lamela dikutip DAZN.
“Mungkin ini bukan pertandingan terbaik kami tapi kami pantas dengan usaha yang kami buat musim ini,” tambahnya.
Sevilla Erik Lamela merayakan dengan trofi usai menjuarai Liga Europa di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (1/6/2023). Foto: Annegret Hilse/REUTERS
Lamela bergabung dengan AS Roma pada musim 2011/12 lalu. Bersama Roma, Lamela tampil 67 kali dan bisa membikin 21 gol dan 13 assist.
Nah, di pertandingan final, Lamela tampil di babak kedua menggantikan Bryan Gil. Lamela juga jadi salah satu eksekutor dan sukses menjalankan tugasnya dengan baik.
ADVERTISEMENT