Federasi Portugal Bantah Rumor Ronaldo Ancam Tinggalkan Timnas di Piala Dunia

8 Desember 2022 23:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Reaksi Cristiano Ronaldo saat pertandingan Portugal vs Swiss di babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022, Selasa (6/12/2022). Foto: Suhaib Salem/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Reaksi Cristiano Ronaldo saat pertandingan Portugal vs Swiss di babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022, Selasa (6/12/2022). Foto: Suhaib Salem/REUTERS
ADVERTISEMENT
Federasi Sepak Bola Portugal angkat suara soal rumor Cristiano Ronaldo yang mengancam akan tinggalkan Timnas Portugal di Piala Dunia 2022. Menurut mereka, kabar tersebut tidak benar.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, beredar kabar Ronaldo tak senang dengan keputusan pelatih Fernando Santos saat Portugal bersua Swiss di babak 16 besar, Rabu (7/12) dini hari WIB lalu. Di laga itu, Ronaldo tak masuk dalam daftar starting XI.
Terkini, Federasi Sepak Bola Portugal membantah kabar buruk yang beredar. Menurut mereka, Ronaldo tak pernah mengancam bakal meninggalkan tim di Piala Dunia 2022.
Di pertandingan melawan Swiss, Portugal meraih kemenangan besar dengan skor 6-1. Ronaldo pada akhirnya dimainkan di menit 73 menggantikan Joao Felix. Namun, Ronaldo tak ikut membukukan nama di papan skor saat pesta gol itu.
Pelatih Portugal, Fernando Santos. Foto: REUTERS/Valentyn Ogirenko
Pelatih Fernando Santos juga sudah menjelaskan alasan dirinya tak menurunkan Ronaldo sejak menit awal. Menurutnya, hal itu merupakan bagian dari strategi.
ADVERTISEMENT
"Ronaldo adalah salah satu yang terbaik di dunia. Dia menunjukkan bahwa dia adalah seorang profesional. Tapi, kami juga memiliki Andre [Silva], dan [Goncalo] Ramos yang sangat mobile. Itu adalah opsi yang baik. Saya katakan di konferensi bahwa masalah ini [dengan Ronaldo] telah diselesaikan. Ini hanya tentang strategi [permainan]," kata Santos selepas pertandingan, dikutip dari Ojogo.
"Mereka [Ronaldo dan Ramos] adalah pemain yang berbeda. Saya juga menurunkan [Diogo] Dalot, Raphael [Guerreiro], namun [Joao] Cancelo juga pemain yang luar biasa. Itulah yang saya pikirkan untuk pertandingan melawan Swiss, di pertandingan lain mungkin akan berbeda," tambahnya.
Selanjutnya, Timnas Portugal akan berlaga di perempat final Piala Dunia 2022. Portugal akan menghadapi Maroko pada Sabtu (10/12) malam WIB.
ADVERTISEMENT