news-card-video
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Foto: Curi 3 Poin di Markas Stuttgart, Bayern Perkasa di Bundesliga

1 Maret 2025 9:42 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
VfB Stuttgart dikalahkan Bayern Muenchen pada pertandingan Bundesliga musim 2024/25 di Stadion Mercedes-Benz Arena, Stuttgart, Jerman, Sabtu (1/3) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Tim tuan rumah mampu unggul lebih dulu lewat Angelo Stiller di menit ke-34 sebelum disamakan oleh Bayern Muenchen dari sepakan Michael Olise pada menit ke-45. Skor 1-1 saat babak pertama.
Saat babak kedua tim berjuluk Die Roten itu semakin tampil perkasa, hasilnya Leon Goretzka mampu mengubah kedudukan di menit ke-64. Selanjutnya Bayern memperlebar jarak lewat aksi Kingsley Coman yang mengecoh kiper Stuttgart Alexander Nuebel pada menit ke-90. Skor 1-3 untuk kemenangan tim asuhan Vincent Kompany ini.
Walaupun sempat diwarnai aksi suporter Stuttgart yang menyalakan flare namun pertandingan berjalan seperti semula. Hasil tersebut membuat Bayern semakin perkasa sebagai pemuncak klasemen Bundesliga dengan mengumpulkan 61 poin.
Pemain VfB Stuttgart Jamie Leweling berebut bola dengan pemain Bayern Munich Leon Goretzka pada pertandingan Bundesliga Jerman di Stadion Mercedes-Benz Arena, Stuttgart, Jerman, Jumat (28/2/2025). Foto: Thomas Kienzle/AFP