Frank Lampard: Kepa Blunder, Satu Tim Chelsea Ikut Tanggung Jawab

21 September 2020 6:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penjaga gawang Chelsea Kepa Arrizabalaga saat pertandingan melawa Liverpool pada lanjutan Premer League di Stamford Bridge, London, Inggris. Foto: Michael Regan/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Penjaga gawang Chelsea Kepa Arrizabalaga saat pertandingan melawa Liverpool pada lanjutan Premer League di Stamford Bridge, London, Inggris. Foto: Michael Regan/REUTERS
ADVERTISEMENT
Frank Lampard menanggapi ulah teranyar kiper utama Chelsea, Kepa Arrizabalaga. Buat yang belum tahu, kiper asal Spanyol itu melakukan blunder fatal dalam laga Chelsea vs Liverpool, Senin (21/9) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Dalam laga pekan kedua Liga Inggris 2020/21 tersebut, Kepa memberi 'assist manis' untuk gol kedua Sadio Mane. Kiper termahal dunia itu kurang waspada ketika ingin mengoper bola ke depan.
Jadilah, bola sepakannya malah dicolong Sadio Mane. Lantas, Mane yang sedang 'galak-galaknya' itu segera menceploskan bola ke gawang. Ambyar. Chelsea kalah 0-2 di Stamford Bridge.

Apa kata Frank Lampard soal blunder Kepa Arrizabalaga yang rugikan Chelsea?

Mikirin ape, sih, Frank? Foto: Michael Regan/Pool via REUTERS
"Tugas saya adalah coba memberinya kepercayaan diri karena itulah yang dibutuhkan kiper. Ini adalah kesalahan yang jelas-jelas merugikan kami dan Kepa telah menerimanya," ujar Lampard di situs web resmi Chelsea.
"Kami harus menjadi sebuah kelompok dan menerima ini sebagai tanggung jawab bersama karena hal-hal ini memang bisa saja terjadi. Namun, ini jelas merupakan kesalahan yang nyata. Dia harus terus bekerja dan mendapat dukungan di sekitarnya," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Menatap laga selanjutnya, kontra Barnsley di Piala Liga Inggris, Lampard dengan mantap menunjuk Willy Caballero di bawah mistar. Bukan karena kesal dengan Kepa, tetapi kompetisi itu memang jatahnya Caballero.
"Saya kini bisa bilang bahwa Willy Caballero akan bermain dan saya selalu yakin untuk memainkannya pada laga Rabu [melawan Barnsley di Piala Liga Inggris], terlepas dari [insiden Kepa] hari ini, jadi saya tidak ingin orang salah sangka," ujar si pelatih 42 tahun.
Willy Caballero. Foto: Getty Images
Sebenarnya, tanda-tanda Kepa bakal mengacau di laga Chelsea vs Liverpool sudah terlihat sejak babak pertama. Ada momen kiper 25 tahun itu berlari meninggalkan bawah mistar gawangnya. Masih di dalam kotak penalti, sih, tetapi cukup jauh dari gawang Chelsea.
ADVERTISEMENT
Tujuannya ingin menyapu bola hasil umpan silang melebar pemain Liverpool. Namun sial, bola itu malah berhasil direbut oleh Mohamed Salah dan dia nyaris memberi assist pada Firmino, tetapi untungnya bek-bek Chelsea masih sigap mengantisipasi.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.