news-card-video
15 Ramadhan 1446 HSabtu, 15 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

GBK Harus Jadi Kandang yang Menyeramkan Buat Lawan

12 Maret 2025 13:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gelora Bung Karno, Senayan Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gelora Bung Karno, Senayan Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia akan melawan Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (25/3) malam WIB. Legenda Timnas, Atep, meminta suporter untuk bikin bising GBK.
ADVERTISEMENT
Ribuan suporter dipastikan hadir menyaksikan laga Indonesia vs Bahrain. PSSI mengumumkan tiket sudah terjual habis usai dibuka pada 4 Maret lalu.
Atep meminta suporter untuk memberikan tekanan ke pemain lawan. Namun, Atep meminta kehadiran suporter tak dijadikan beban oleh para pemain-pemain Timnas.
“Ya dari dulu memang GBK selalu menjadi rumah yang menyeramkan buat tim lawan ya. Artinya suporter kita sudah menunjukkan tugasnya dengan baik memberikan tekanan terhadap lawan,” ucap Atep kepada wartawan di Jakarta.
“Tinggal bagaimana pemain kita jangan balik tertekan justru malah harus dijadikan keuntungan. Keuntungan bahwa rumah kita, kandang kita harus menjadi kandang yang menyeramkan buat tim lawan,” tambahnya.
Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Sebelumnya, Dubes Bahrain bertemu Menpora RI membahas perihal keamanan. Dito mengatakan bahwa Dubes Bahrain meminta jaminan keamanan, tapi bukan kendaraan rantis baja untuk para pemain Timnas Bahrain. Dito menjamin Indonesia akan menerapkan pengamanan sesuai standar internasional.
ADVERTISEMENT
''Saya habis menerima Dubes Bahrain, di mana karena memang ramai di media sosial dan netizen, itu memang membuat kekhawatiran dari pihak Timnas Bahrain,'' kata Dito
''Pak Dubes bilang bahwa dia sudah di sini bertahun-tahun dan merasakan bagaimana kehangatan Indonesia. Memang kami sudah sampaikan kalau di Indonesia, kandang ramai di media sosial, tapi aslinya adem-ayem. Kami sudah memberikan komitmen bagaimana akan menyambut Timnas Bahrain dengan standar keamanan yang sudah diatur sesuai tingkat internasional,'' tambahnya.