Hakim Ziyech

Hakim Ziyech, Pembelian Murah Meriah Chelsea

13 Februari 2020 22:42 WIB
comment
66
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hakim Ziyech beraksi di Liga Champions 2019/20. Foto: AFP/Kenzo Tribouillard
zoom-in-whitePerbesar
Hakim Ziyech beraksi di Liga Champions 2019/20. Foto: AFP/Kenzo Tribouillard
ADVERTISEMENT
Penantian Chelsea akhirnya tertandaskan. Mereka resmi mendapatkan pemain baru dari Ajax Amsterdam. Hakim Ziyech namanya.
ADVERTISEMENT
Menariknya, harga beli Ziyech tergolong murah: 33,5 juta poundsterling. Sebagai pembanding, harga itu tak genap setengah dari Nicolas Pepe yang dibeli Arsenal pada musim panas lalu seharga 72 juta poundsterling.
Banderol Ziyech juga tak lebih besar dibanding dengan Youri Tielemans (45 juta) dan Sebastien Haller (40 juta). Sebagai informasi, keduanya adalah rekrutan termahal Leicester City dan West Ham United.
Namun, murah saja tentu tak cukup. Terpenting, ya, catatan performa Ziyech di klub-klub sebelumnya.
Nah, Chelsea boleh berbangga dalam hal ini. Dia bahkan sudah menjadi top assist Eredivisie pada 2014/15. Perlu diingat, kala itu Ziyech belum bersama Ajax. Dia masih membela Heerenveen dan pindah ke Twente di pertengahan musim.
ADVERTISEMENT
Pendar Ziyech makin menjadi saat hijrah ke Ajax. Bila dihitung sejak musim 2017/18, catatannya sudah menyentuh 38 gol dan 47 assist. Rincinya, 98 pertandingan di Eredivisie dan Liga Champions.
Hakim Ziyech, andalan Timnas Maroko dan Ajax Amsterdam. Foto: REUTERS/Wolfgang Rattay
Musim lalu jadi klimaksnya. Ziyech berhasil mengantar Ajax mengawinkan titel Eredivisie dan KNVB Cup. Oh,iya, Ziyech juga menjadi pencetak assist terbanyak divisi teratas Liga Belanda kala itu. Bila ditotal, sudah 4 kali dia dikalungi titel top assist Eredivisie.
Tak cuma di ajang domestik, pemain asal Maroko itu juga tampil ciamik pada panggung Liga Champions. Dia menyumbang satu gol saat Ajax mempecundangi Real Madrid 4-1 di Santiago Bernabeu.
Memang pada akhirnya Ajax mesti tersingkir di babak semifinal usai keok dari Tottenham Hotspur. Namun, Ziyech itu tak menghalanginya untuk masuk ke line-up terbaik Liga Champions 2018/19.
ADVERTISEMENT
"Terima kasih, Tuhan," kata Hakim Ziyech. Foto: REUTERS/Sergio Perez
See? Harga 33,5 juta euro mungkin relatif murah untuk Ziyech yang punya CV mentereng ini. Seumpama dia akhirnya (maaf) gagal, Chelsea pun nantinya tak akan rugi-rugi amat.
-----
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo buruan daftar di sini.
Bagi yang mau nonton langsung siaran liga Inggris bisa ke MolaTV dan bagi yang ingin merasakan kemeriahan Nobar Supersoccer bisa cek list schedule nya di SSCornerID.
Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten