Hasil AFC Cup: Dihiasi Penalti, Bali United Dikalahkan Central Coast Mariners

8 November 2023 20:57 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bali United vs wakil Australia, Central Coast Mariners, dalam matchday keempat Grup G AFC Cup 2023/24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Rabu (8/11/2023). Foto: Instagram/@baliunitedfc
zoom-in-whitePerbesar
Bali United vs wakil Australia, Central Coast Mariners, dalam matchday keempat Grup G AFC Cup 2023/24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Rabu (8/11/2023). Foto: Instagram/@baliunitedfc
ADVERTISEMENT
Bali United dikalahkan wakil Australia, Central Coast Mariners, dalam matchday keempat Grup G AFC Cup 2023/24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Rabu (8/11). Skor akhir 1-2.
ADVERTISEMENT
Dengan hasil ini, Bali United menempati peringkat tiga dengan 4 poin. Di sisi lain, Central Coast Mariners berada di urutan pertama dengan 9 poin.
Central Coast Mariners mencetak gol di menit 13. Jacob Farrell melepas umpan terobosan ke kotak penalti Bali United, Alou Kuol berbalik badan sebelum melepas tendangan akurat yang gagal diantisipasi Adilson Maringa.
Bali United menyamakan skor di menit 18. Menerima umpan terobosan, Jefferson de Assis menggiring bola ke kotak penalti dan melepas tendangan datar yang menembus jala Central Coast Mariners.
Bali United vs wakil Australia, Central Coast Mariners, dalam matchday keempat Grup G AFC Cup 2023/24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Rabu (8/11/2023). Foto: Instagram/@baliunitedfc
Skor 1-1 bertahan sampai jeda. Central Coast Mariners mendapat kesempatan unggul di babak kedua, tepatnya menit 62, usai wasit menunjuk titik putih karena Ardi Idrus tampak melakukan pelanggaran.
ADVERTISEMENT
Dua menit berselang, Marco Tulio yang menjadi eksekutor sukses mencetak gol. Sebenarnya, sejak babak pertama, ada beberapa kali momen pemain Bali United jatuh di kotak penalti tapi tidak berbuah pelanggaran.
Bali United terus mencari gol penyama sampai akhir. Namun, pertandingan tetap selesai dengan skor 1-2.