Hasil Liga Champions: Barcelona Keok di Tangan Shakhtar Donetsk

8 November 2023 3:19 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan Liga Champions antara Shakhtar Donetsk vs Barcelona, Rabu (8/11) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Cathrin Mueller
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Liga Champions antara Shakhtar Donetsk vs Barcelona, Rabu (8/11) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Cathrin Mueller
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Barcelona melakoni partai tandang kontra Shakhtar Donetsk di pertandingan lanjutan Liga Champions 2023/24, Rabu (8/11) dini hari WIB. Hasilnya, Blaugrana kalah tipis 0-1.
ADVERTISEMENT
Barcelona menurunkan Marc-Andre ter Stegen, Joao Cancelo, Ronald Araújo, Andreas Christensen, Marcos Alonso, İlkay Gundogan, Oriol Romeu, Gavi, Raphinha, Robert Lewandowski dan Ferran Torres sebagai starter.
Di sisi lain starting XI tim tuan rumah diisi oleh Dmytro Riznyk, Giorgi Gochole­ishvili, Valeriy Bondar, Yaroslav Rakitskyi, Mykola Matviyenko, Taras Stepanenko, Oleksandr Zubkov, Dmytro Kryskiv, Georgiy Sudakov, Newerton Palmares dan Danylo Sikan.
Pertandingan Liga Champions antara Shakhtar Donetsk vs Barcelona, Rabu (8/11) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Cathrin Mueller
Barcelona tampil dominan dan menguasai jalannya permainan. Menurut statistik Sofa Score, Blaugrana memegang ball possession hingga 68 persen. Barcelona juga memiliki catatan 13 upaya tembakan sepanjang laga.
Namun, dominasi tersebut tak menjamin Barcelona bisa meraih poin penuh di pertandingan ini. Justru, mereka kebobolan pada menit 40 oleh pemain tim tuan rumah, Danylo Sikan. Gol itu lahir usai menerima assist dari Giorgi Gochole­ishvili.
ADVERTISEMENT
Di babak kedua, tak ada gol lagi yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang. Barcelona harus menerima kekalahan saat bertandang melawan Shakhtar Donetsk.