Hasil Piala Prancis: Lionel Messi Tumpul, PSG Disingkirkan Marseille

9 Februari 2023 5:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lionel Messi (kanan) beraksi saat laga Marseille vs Paris Saint-Germain (PSG) dalam 16 besar Piala Prancis 2022/23 di Stade Velodrome pada 9 Februari 2023. Foto: REUTERS/Eric Gaillard
zoom-in-whitePerbesar
Lionel Messi (kanan) beraksi saat laga Marseille vs Paris Saint-Germain (PSG) dalam 16 besar Piala Prancis 2022/23 di Stade Velodrome pada 9 Februari 2023. Foto: REUTERS/Eric Gaillard
ADVERTISEMENT
Marseille mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga 16 besar Piala Prancis 2022/23 di Stade Velodrome pada Kamis (9/2) dini hari WIB. Skor akhir 2-1, tuan rumah berhak maju ke babak berikutnya.
ADVERTISEMENT
Gol dicetak oleh Marseille dicetak oleh Alexis Sanchez di menit 31 dan Ruslan Malinovskyi di menit 57. Sementara, gol PSG dicetak Sergio Ramos di menit 45+2. Lionel Messi tak mampu menyelematkan timnya dari kekalahan, yang berarti mereka gugur dari Piala Prancis.

Starting XI Marseille vs PSG di Piala Prancis

Marseille XI: Pau López, Jonathan Clauss, Chancel Mbemba, Samuel Gigot, Valentin Rongier, Sead Kolašinac, Jordan Veretout, Matteo Guendouzi, Cengiz Ünder, Ruslan Malinovskyi, Alexis Sánchez.
PSG XI: Gianluigi Donnarumma, Achraf Hakimi, Marquinhos, Sergio Ramos, Nuno Mendes, Danilo Pereira, Marco Verratti, Fabián Ruiz, Vitinha, Lionel Messi, Neymar.

Jalannya Laga Marseille vs PSG di Piala Prancis

Laga Marseille vs Paris Saint-Germain (PSG) dalam 16 besar Piala Prancis 2022/23 di Stade Velodrome pada 9 Februari 2023. Foto: REUTERS/Eric Gaillard
Menurut data Sofascore, sepanjang babak pertama, PSG lebih mendominasi dengan penguasaan bola 53 persen. Namun, mereka cuma bisa melepas 6 tembakan (2 akurat termasuk 1 gol), sedangkan Marseille mampu membuat 12 tembakan (6 akurat termasuk 1 gol).
ADVERTISEMENT
Gol Marseille tercipta di menit 31 via sepakan penalti Sanchez. Hadiah penalti diberikan wasit usai melihat Ramos menjegal pemain tuan rumah di kotak penalti PSG.
Jelang turun minum, Ramos membayar kesalahannya. Bola hasil sundulannya di menit 45+2 yang memanfaatkan umpan Neymar mampu mengoyak jala Marseille.
Sergio Ramos mencetak gol saat laga Marseille vs Paris Saint-Germain (PSG) dalam 16 besar Piala Prancis 2022/23 di Stade Velodrome pada 9 Februari 2023. Foto: REUTERS/Eric Gaillard
Marseille kembali unggul di menit 57. Malinovskyi melepas tendangan dari luar kotak penalti, bola gagal dibendung Donnarumma.
Messi bermain kurang mengesankan sampai setidaknya menit 86. Pemain Argentina itu tercatat bisa melepas 4 tembakan, tetapi tidak ada satu pun yang akurat.
Pada akhirnya, Messi atau pemain PSG lainnya tidak ada lagi yang mampu mencetak gol hingga bubar. Kemenangan 2-1 menjadi milik Marseille.