Hasil Uji Coba: Ada 2 Penalti & Ribut Kecil, Timnas U-20 Bungkam Antalyaspor

8 November 2022 20:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi Timnas U-20 Indonesia melawan Moldova U-20 di Arslan Zeki Demirici Stadium, Turki, Selasa (1/11/2022). Foto: PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Aksi Timnas U-20 Indonesia melawan Moldova U-20 di Arslan Zeki Demirici Stadium, Turki, Selasa (1/11/2022). Foto: PSSI
ADVERTISEMENT
Timnas U-20 Indonesia bertanding melawan tim muda dari klub Liga Turki, Antalyaspor U-20, dalam laga uji coba pada Selasa (8/11). Pertandingan ini masih dalam rangka training camp di Turki guna persiapan Piala Dunia U-20 2023.
ADVERTISEMENT
Pertandingan ini berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Timnas U-20. Salah satu gol dari masing-masing tim tercipta via sepakan penalti. Sempat pula terjadi keributan kecil di babak kedua.

Jalannya Laga Timnas U-20 vs Antalyaspor U-20

Pada babak pertama, jual-beli serangan terjadi antara Timnas U-20 dan Antalyaspor U-20. Akan, 'Garuda Muda' harus kebobolan lebih dahulu, sehingga tertinggal. Salah seorang pemain lawan mencetak gol dengan tendangan akurat di kotak penalti usai menerima umpan terobosan datar. 0-1.
Timnas U-20 coba melancarkan serangan untuk menyamakan kedudukan. Percobaan serangan dilakukan melalui sepakan jarak jauh hingga sepakan dalam kotak penalti.
Aksi Timnas U-20 Indonesia melawan Moldova U-20 di Arslan Zeki Demirici Stadium, Turki, Selasa (1/11/2022). Foto: PSSI
Pasukan Shin Tae-yong tampak memainkan gaya permainan direct, bagaimana secepat mungkin mengangkat bola ke area permainan Antalyaspor. Beberapa kali, salah umpan terjadi, sehingga Timnas U-20 cukup kesulitan di sepertiga akhir dan kotak penalti.
ADVERTISEMENT
Antalyaspor pun tak mengendur selepas cetak gol pertama. Mereka beberapa kali mengancam di kotak penalti Timnas U-20, beruntung gol kedua tak terjadi. Skor 0-1 bertahan hingga jeda.
Timnas U-20 berhasil mencetak gol di menit 47. Marselino Ferdinan mengoyak jala Antalyaspor via sepakan titik penalti. 1-1.
Aksi Timnas U-20 Indonesia melawan Moldova U-20 di Arslan Zeki Demirici Stadium, Turki, Selasa (1/11/2022). Foto: PSSI
Sayang, Timnas U-20 kembali kebobolan. Wasit menunjuk titik putih di menit 54 usai ada pemain Timnas U-20 yang melakukan handball. Semenit berselang, salah seorang pemain Antalyaspor sukses melakukan tugasnya sebagai algojo penalti. 1-2.
Timnas U-20 mencetak gol kedua di menit 65. Marselino dengan cerdik mencuri bola dari bek Antalyaspor yang lengah. Bola dibawanya ke kotak penalti, lalu dilepasnya via tendangan akurat yang sukses mengoyak jala gawang. 2-2.
ADVERTISEMENT
Di menit 82, terjadi sedikit keributan. Berawal dari pemain Antalyaspor nomor punggung 17 yang menekel keras Muhammad Ferarri. Lalu, tampak pemain Timnas U-20 nomor punggung 31 terprovokasi dan melakukan dorongan. Untung saja, tidak menjadi keributan besar dan laga bisa diteruskan.
Timnas U-20 Indonesia sukses mencetak gol lagi di menit 89. Ronaldo Kwateh menyambar umpan di depan gawang dengan tendangan akuratnya. 3-2. Skor tak berubah hingga bubar.