Hasil Uji Coba: Arsenal Hajar Lyon & Menang Penalti

9 Desember 2022 2:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerang Arsenal, Eddie Nketiah, saat merumput di laga uji coba kontra Lyon yang dihelat di Al Maktoum Stadium, Dubai, Kamis (8/12) malam WIB. Foto: Twitter/Arsenal
zoom-in-whitePerbesar
Penyerang Arsenal, Eddie Nketiah, saat merumput di laga uji coba kontra Lyon yang dihelat di Al Maktoum Stadium, Dubai, Kamis (8/12) malam WIB. Foto: Twitter/Arsenal
ADVERTISEMENT
Arsenal memetik kemenangan kontra Lyon di laga uji coba. Bertanding di laga bertajuk Dubai Super Cup 2022, The Gunners menang dengan skor meyakinkan 3-0.
ADVERTISEMENT
Pertandingan ini dihelat di Al Maktoum Stadium, Dubai, Kamis (8/12) malam WIB. Gol-gol kemenangan Arsenal dibukukan oleh Gabriel Magalhaes (19'), Eddie Nketiah (33'), dan Fabio Vieira (39').
Kendati Arsenal menahbiskan diri sebagai pemenang, laga ini ditutup dengan adu tendangan penalti. Drama adu penalti sengaja dilakukan lantaran kompetisi terebut memiliki peraturan yang unik.
Penggemar Arsenal berselebrasi saat pertandingan Liga Inggris antara Arsenal dan Everton di Emirates Stadium di London, Inggris, pada 22 Mei 2022. Foto: Mike Hewitt/Getty Images
Dikutip dari laman resminya, Dubai Super Cup 2022 mewajibkan setiap laga diakhiri dengan babak penalti. Babak ini sengaja dibuat guna memberikan ekstra satu poin kepada salah satu tim yang bertanding.
Dalam laga Arsenal vs Lyon, pasukan Mikel Arteta menang dengan skor 2-1 di babak penalti. Alhasil, Arsenal berhak membawa pulang empat poin dari laga ini.

Susunan Pemain Arsenal vs Lyon

Arsenal (4-2-3-1): Karl Hein; Kieran Tierney, Gabriel Magalhaes, Rob Holding, Cedric Soares' Albert Sambi Lokonga, Mohamed Elneny; Fabio Vieira, Martin Odegaard, Reiss Nelson; Eddie Nketiah.
ADVERTISEMENT
Lyon (4-3-3): Anthony Lopes; Malo Gusto, Castello Lukeba, Sinaly Diomande, Henrique; Houssem Aouar, Maxence Caqueret, Corentin Tolisso; Romain Faivre, Alexander Lacazette, Moussa Dembele.
Suporter Arsenal mengibarkan bendera sebelum pertandingan Liga Inggris antara Arsenal dan Everton di Emirates Stadium di London, Inggris, pada 22 Mei 2022. Foto: Mike Hewitt/Getty Images

Jalannya Laga Arsenal vs Lyon

Arsenal berinisiatif untuk menguasai bola sejak menit awal. Arsenal mencoba memberikan tekanan kepada barisan pertahanan Lyon dengan harapan mencetak gol cepat.
Reiss Nelson nyaris membuka keran gol di menit 8. Ia mendapat ruang tembak yang cukup terbuka di kotak terlarang.
Sayangnya, tembakan Nelson tak berbuah gol. Tembakannya membentur tiang gawang dan tak bergulir ke dalam jala Lyon.
Di menit 19, Gabriel Magalhaes benar-benar merobek jala Lyon. Ia melesakkan gol ke gawang Anthony Lopes via skema sepak pojok.
Magalhaes sukses menanduk umpan matang yang dikirimkan Martin Odegaard. Sundulannya yang kencang dan terarah membuat Lopes tak mampu menghalau bola. Skor 1-0.
ADVERTISEMENT
Tak berselang lama, Eddie Nketiah menggandakan keunggulan 'Meriam London' pada menit ke-33. Ia mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan Fabio Vieira.
Umpan matang yang dikirim Vieira lantas membuat pekerjaan Nketiah lebih mudah. Tendangan mendatarnya mampu merobek jala Lyon. Skor 2-0.
Pemain Arsenal Fabio Vieira berebut bola dengan pemain Brighton & Hove Albion pada pertandingan babak ketiga Piala Carabao di Stadion Emirates, London, Inggris. Foto: Matthew Childs/REUTERS
Enam menit berselang giliran Vieira yang mencatatkan gol. Ia mencetak gol indah melalui sepakan keras dari luar kotak penalti.
Tendangan kaki Vieira yang terlampau keras dan terukur lantas tak mampu dihalau oleh Lopes. Skor 3-0 bertahan hingga turun minum.
Arsenal mengurangi intensitas serangan di paruh kedua. Arteta tampaknya ingin mencoba beberapa strategi sebelum merumput kembali di Liga Inggris 2022/23.
Sementara, Lyon yang berusaha keras mengejar ketertinggalan, tak mampu berbuat banyak. Kekuatan Arsenal yang cukup mumpuni di pelbagai lini membuat usaha Lyon tak berjalan mulus.
ADVERTISEMENT
Hingga peluit berakhirnya pertandingan dibunyikan, tak ada gol tambahan yang tercipta. Kedua tim lantas melanjutkan laga via adu penalti.
Arsenal yang memiliki kesempatan sebagai algojo penendang pertama sukses mengeksekusi bola dengan sempurna. Dua algojo The Gunners berturut-turut mampu merobek jala Lyon.
Sedangkan, penggawa Lyon kurang beruntung di laga ini. Pasalnya, hanya ada satu dari empat algojo yang berhasil bukukan gol. The Gunners akhirnya menang dengan skor 2-1 di babak penalti.