Ilija Spasojevic Tak Mau Liga 1 Setop Jadi Alasan Bersiap ke Piala AFF

20 Desember 2022 23:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas Indonesia Ilija Spasojevic mengikuti latihan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (20/12/2022).  Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia Ilija Spasojevic mengikuti latihan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (20/12/2022). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ilija Spasojevic angkat suara soal persiapan Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022. Ia tak mau berhentinya Liga 1 menjadi alasan.
ADVERTISEMENT
Liga 1 2022/23 sempat dihentikan setelah pecahnya Tragedi Kanjuruhan yang memakan ratusan korban nyawa. Kompetisi baru dimulai lagi pada 5 Desember lalu.
Berhentinya liga tentu membuat persiapan pemain berkurang. Akan tetapi, Spasojevic enggan menjadikan hal tersebut sebagai alasan untuk berlaga di Piala AFF 2022.
Pemain Timnas Indonesia Syahrian Abimanyu (kanan), Jordi Amat (tengah), dan Ilija Spasojevic (kiri) menjalani pemusatan latihan di Training Ground Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Rabu (7/12/2022). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO
Spasojevic kembali masuk ke skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF. Pria yang akrab disapa Spaso itu menjadi salah satu pemain senior di skuad kali ini.
Spaso juga mengaku senang bisa kembali ke Timnas Indonesia. Ia sudah cukup lama tak menghiasi skuad 'Garuda'.
''Kami sudah bekerja keras saat pemusatan latihan di Bali sejak 28 November, saya pikir itu cukup untuk meningkatkan kondisi fisik dan taktik dan teknik serta lain-lain. Kita tak bisa cari alasan lagi, harus siap 100 persen,'' lanjutnya.
ADVERTISEMENT
''Saya akan mengikuti turnamen resmi dengan timnas, saya sangat senang. Kami semua kerja keras beberapa minggu terakhir. Saya juga optimis di laga pertama,'' ucap Spaso.
Timnas Indonesia akan melakoni laga perdana Piala AFF 2022 dengan melawan Kamboja. Skuad 'Garuda' akan menjadi tuan rumah pada 23 Desember mendatang di Stadion GBK.