Inter vs AS Roma: Nerazzuri Bekuk Giallorossi 3-1

13 Mei 2021 3:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan Liga Italia Inter Milan vs AS Roma Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Liga Italia Inter Milan vs AS Roma Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
ADVERTISEMENT
Inter Milan sukses memetik poin penuh di pekan 36 Liga Italia 2020/21. Menjamu AS Roma di Giuseppe Meazza, Kamis (13/5) dini hari WIB, Nerazzuri menang dengan skor 3-1.
ADVERTISEMENT
Gol-gol kemenangan Inter dicatatkan atas nama Marcelo Brozovic (11'), Matias Vecino (20') dan Romelu Lukaku (90'). Sementara, Roma mencetak gol melalui Henrikh Mkhitaryan (31').
Hasil ini membuat Inter memperlebar jarak dengan Atalanta yang ada di urutan kedua. Terkini, mereka mengoleksi 88 poin. Di satu sisi, Roma tak beranjak dari urutan tujuh dengan 58 poin.

Jalannya Pertandingan Inter vs AS Roma

Pertandingan Liga Italia Inter Milan vs AS Roma Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
Kedua tim bermain terbuka sejak laga dimulai. Namun, Inter unggul dalam menciptakan peluang yakni 9 berbanding 7 milik Roma.
Nah, dari sejumlah peluang yang dibuat oleh tuan rumah, Inter membuka angka lebih dulu. Umpan silang Matteo Darmian sukses dikonversi menjadi gol oleh Marcelo Brozovic di menit ke-11.
Berselang sembilan menit, Inter menggandakan kedudukan via Matias Vecino. Adapun, gol ini lahir lewat kerja sama dengan Romelu Lukaku.
ADVERTISEMENT
Roma yang tertinggal dua gol akhirnya mempersempit jarak di menit ke-31. Umpan terobosan Edin Dzeko, sukses dikonversi menjadi gol oleh Henrikh Mkhitaryan via sepakan jarak dekat. Hasil 2-1 menjadi skor yang dibawa kedua tim saat jeda.
Pertandingan Liga Italia Inter Milan vs AS Roma Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
Balik dari ruang ganti, Roma memulai laga dengan menekan. Hingga menit ke-70, Serigala Roma melepaskan 7 sepakan dengan 3 di antaranya membahayakan gawang Inter.
Namun demikian, upaya tersebut belum berujung gol. Buruknya penyelesaian akhir barisan pemain depan Roma boleh jadi penyebabnya.
Inter nyaris menambah keunggulan mereka di menit ke-84. Sebuah pelanggaran di kotak penalti Roma sejatinya berujung penalti. Namun, wasit menilai tak ada pelanggaran dan membuat peluang tersebut gagal.
Inter akhirnya mengunci laga di menit ke-90. Adalah Lukaku yang mencatatkan namanya di papan skor usai mengonversi umpan Achraf Hakimi. Hingga laga rampung, skor 3-1 menjadi hasil akhir.
ADVERTISEMENT
---