Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Jelang Sumpah WNI, Dean James Cetak Gol & Bawa Timnya Menang di Liga Belanda
10 Maret 2025 10:38 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Dean James tampil apik jelang mengucap sumpah menjadi WNI. Ia mencetak gol saat membela Go Ahead Eagles kontra NEC Nijmegen dalam lanjutan Liga Belanda 2024/25, Minggu (9/3) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Dalam laga ini, Go Ahead Eagles yang berstatus tim tamu menang 3-2 atas NEC di Goffertstadion. Dean James mencetak gol pertama Go Ahead Eagles di menit 41.
James mencetak gol usai menerima umpan tarik datar dari rekannya. Tendangannya menggetarkan jala NEC.
Bukan hanya James sebenarnya yang bertanding di pekan ini. Joey Pelupessy juga memperkuat Lommel SK saat menang 1-0 atas Zulte Waregem dalam lanjutan Divisi 2 Liga Belgia di Elindus Arena.
Di sisi lain, Emil Audero agak apes. Ia membuat blunder berujung kebobolan saat Palermo ditahan 1-1 Sampdoria dalam lanjutan Serie B di Luigi Feraris, Jumat (8/3).
Pada Senin (10/3) waktu Italia, Dean James beserta Emil Audero dan Joey Pelupessy akan mengucap sumpah WNI di Kedubes RI yang terletak di Roma. Mereka diharapkan bisa tampil saat Timnas Indonesia melawan Australia di Sydney pada 20 Maret nanti.
ADVERTISEMENT
Semua dokumen kewarganegaraan 3 pemain itu telah siap dan proses pewarganegaraannya sesuai dengan ketentuan undang-undang yang berlaku. Proses pengambilan sumpah akan dilaksanakan di Kantor Kedubes RI di Roma karena tiga pemain berdarah Indonesia itu sedang berkompetisi di Eropa.
"Negara membutuhkan tenaga mereka untuk segera masuk dalam daftar pemain timnas. Jadi kami akan membantu percepatan pengambilan sumpah agar mereka resmi dapat berpaspor Indonesia," tegas Sekjen Kemenkum RI, Nico Afinta.