Jens Raven Potensial Promosi ke Timnas Senior? Ini Jawaban Shin Tae-yong

16 Agustus 2024 19:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesepak bola Timnas Indonesia Jens Raven menendang bola dengan dikawal pesepak bola Timnas Malaysia Muhamad Ridzwan Bin Rosli dalam pertandingan semifinal Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (27/7/2024). Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pesepak bola Timnas Indonesia Jens Raven menendang bola dengan dikawal pesepak bola Timnas Malaysia Muhamad Ridzwan Bin Rosli dalam pertandingan semifinal Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (27/7/2024). Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penampilan Jens Raven bersama Timnas Indonesia U-19 langsung berbuah trofi. Ia turut andil membawa skuad 'Garuda Muda' menjuarai Piala AFF U-19 2024.
ADVERTISEMENT
Gol tunggal Raven menjadi penentu kemenangan Timnas U-19 atas Thailand di partai final. Total, pemain naturalisasi asal Belanda itu mencetak empat gol dari lima kali penampilan.
Performa tersebut pun menimbulkan spekulasi Raven layak promosi ke timnas senior. Apalagi, sejauh ini belum ada bomber yang menunjukkan penampilan mengesankan bersama timnas senior.
Lantas, bagaimana sikap pelatih Shin Tae-yong?
Pemain Timnas U-19 Indonesia Jens Raven mencetak gol ke gawang Timnas U-19 Thailand pada pertandingan final Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/7/2024). Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO
"Saya dulu berangkat langsung ke Belanda untuk melihatnya. Saya lihat ada kekurangan, jadi harus selangkah demi selangkah, membuat suasana yang baik agar dia meningkat sendiri," ucap Shin usai memantau langsung pertandingan Liga 1 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (16/8).
"Jangan sampai dia tidak fokus tingkatkan potensi dan kemampuan. Jadi, kita lihat proses dia seperti apa," tegasnya.
ADVERTISEMENT
Selama di Piala Asia 2023 dan Ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin lebih banyak memberikan kepercayaan kepada Rafael Struick sebagai striker. Ia juga beberapa kali memberikan menit main kepada Hokky Caraka sejak awal laga.
Pelatih Shin Tae-yong saat Timnas U-23 Indonesia vs Yordania U-23 dalam matchday ketiga Grup A Piala Asia U-23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, pada Minggu (21/4/2024) malam WIB. Foto: Dok PSSI
Terkini, Shin mengaku belum puas dengan kinerja yang ditunjukkan lini serang Timnas Indonesia. Ia pun mendatangkan Yeom Ki-hun sebagai asisten pelatih yang khusus menangani striker.