Jens Raven Ungkap Million Manhoef Berpotensi Bela Indonesia

26 Oktober 2024 18:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain Timnas U-20 Indonesia Jens Raven usai mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Yaman pada pertandingan Grup F Kualifikasi AFC U-20 Asian Cup di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain Timnas U-20 Indonesia Jens Raven usai mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Yaman pada pertandingan Grup F Kualifikasi AFC U-20 Asian Cup di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemain Timnas U-20, Jens Raven, menyebut bahwa terdapat sejumlah pemain keturunan atau diaspora yang berpotensi besar untuk bergabung bersama Timnas Indonesia. Ia menyorot nama Million Manhoef.
ADVERTISEMENT
Dalam wawancaranya bersama Voetbalprimeur, Jens Raven menyebut bahwa terdapat beberapa pemain keturunan Belanda-Indonesia yang berpotensi untuk memilih karier di level internasionalnya bersama skuad 'Garuda'. Striker milik FC Dordrecht itu menyebut nama Million Manhoef yang miliki darah Indonesia dari pihak ayahnya.
Million Manhoef adalah pemain yang berposisi sebagai winger. Ia kini berseragam Stoke City, setelah pada Februari lalu memutuskan pindah dari Vitesse.
Pemain Timnas U-20 Indonesia Jens Raven mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Yaman pada pertandingan Grup F Kualifikasi AFC U-20 Asian Cup di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (29/9/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
"Ya [soal potensi gabung ke Timnas] benar, Million Manhoef. Kalau tidak salah dia punya darah Indonesia dari ayahnya yang punya keturunan Suriname-Indonesia. Ayahnya juga merupakan atlet kickboxer," kata Raven dikutip Voetbalprimeur.
Namun hal itu masih sebatas rumor belaka, yang pasti kini PSSI tengah fokus berupaya untuk memproses naturalisasi pemain keturunan milik Belanda-Indonesia lainnya, Kevin Diks.
ADVERTISEMENT
Bek kanan andalan FC Copenhagen diyakini bakal debut bersama 'Garuda' pada Maret 2025 mendatang atau saat Timnas Indonesia melawan Australia & Bahrain di lanjutan laga Ronde Ketiga.