Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Jepang Waspadai Faktor Cuaca Jelang Lawan Timnas Indonesia di GBK
8 November 2024 13:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pelatih Jepang , Hajime Moriyasu, menyebut laga tandang kontra Timnas Indonesia dipastikan tak akan mudah bagi anak asuhnya. Ia sebut adaptasi cuaca menjadi salah satu tantangan.
ADVERTISEMENT
Jepang dijadwalkan bertolak ke markas Timnas Indonesia dalam lanjutan laga Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat (15/11) pukul 19:00 WIB. Skuad 'Garuda' berambisi untuk goreskan poin di laga ini.
Moriyasu mengatakan, adaptasi cuaca di Indonesia menjadi tantangan bagi kubu Jepang dalam menghadapi Timnas Indonesia nanti. Sebab, cuaca di Jepang kini sedang musim dingin dan banyak pula pemain Jepang yang main di Eropa sedang merasakan musim dingin.
"Beruntung kami sudah ada di sana [Indonesia] beberapa hari sebelumnya. Alasannya, kami mempertimbangkan soal temperatur dan perbedaan iklim [cuaca], kami harus menyesuaikan terlebih dahulu dengan cuaca lokal di Indonesia," kata Moriyasu dikutip nikkansports.
"Bisa menyesuaikan kondisi terlebih dahulu menjadi sesuatu yang bagi bagi kami. Dalam segi taktikal, kami juga bisa berlatih lebih banyak dan lakukan diskusi, jadi kami bisa mengerti konsep bagaimana kami akan bermain nanti. Saya yakin ini berjalan dengan efektif," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Adapun Jepang telah mengumumkan 26 nama pemain yang dibawa dalam laga matchday kelima dan keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ini untuk laga melawan Indonesia pada 15 November dan China pada 19 November.
Faktanya, cuma empat pemain yang mentas di kompetisi domestik. Keempat pemain itu adalah Keisuke Osako, Akio Tani, Yuto Nagatomo, dan Kodai Takai.
Artinya, 22 pemain sisanya telah memiliki pengalaman bermain di kompetisi Eropa. Absennya Ayase Ueda yang mengalami cedera tak serta merta menjadi keuntungan besar bagi Timnas Indonesia, karena mereka juga memanggil Kyogo Furuhashi, Koki Ogawa, hingga Daizen Maeda.