Keluarga Cristiano Ronaldo Disebut Tak Harmonis, Ini Respons Georgina

7 Januari 2023 11:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain baru Al Nassr, Cristiano Ronaldo bersama pasangannya, Georgina Rodriguez dan anak-anaknya dipresentasikan di Mrsool Park, Riyadh, Arab Saudi, Selasa (3/1/2023). Foto: Ahmed Yosri/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain baru Al Nassr, Cristiano Ronaldo bersama pasangannya, Georgina Rodriguez dan anak-anaknya dipresentasikan di Mrsool Park, Riyadh, Arab Saudi, Selasa (3/1/2023). Foto: Ahmed Yosri/REUTERS
ADVERTISEMENT
Striker anyar Al Nassr, Cristiano Ronaldo, dirumorkan tengah dalam keadaan kurang harmonis dengan keluarganya. Hal ini lantaran saat sesi pengenalan di Stadion Mrsool Park, Riyadh, Selasa (3/1) lalu, tampak ada jarak antara anggota keluarga Ronaldo.
ADVERTISEMENT
Merespons rumor tersebut, istri CR7, Georgina Rodriguez, mengunggah foto kebersamaannya dengan Ronaldo dan keluarga. Dalam tulisannya, ia menyebut secara tidak langsung bahwa hubungan keluarganya baik-baik saja hingga saat ini.
“Saya merasa beruntung melihat Cristiano sangat bersemangat dan berjalan, bergandengan tangan, ke arah yang sama menuju masa depan yang cerah. Selalu bersama dengan keluarga kami yang cantik,” tulis Georgina via Instagram, Jumat (6/1).
Georgina Rodriguez pasangan Cristiano Ronaldo dan anak-anaknya menemani hadir saat presentasi Cristiano Ronaldo sebagai pemain baru Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh, Arab Saudi, Selasa (3/1/2023). Foto: Ahmed Yosri/REUTERS
“Terima kasih Arab Saudi atas sambutan hangat ini. Kami sangat bersemangat untuk petualangan baru ini, dan kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang membuat ini terjadi, ” imbuhnya.
Eks Real Madrid memang sengaja memboyong keluarganya menuju Arab Saudi usai dipastikan menyepakati kontrak dengan Al Nassr. Kendati demikian, hingga kini Ronaldo belum mendapatkan kesempatan memulai debutnya lantaran sanksi.
ADVERTISEMENT
Cristiano Ronaldo kini dilarang tampil selama dua pertandingan. Ini imbas dari aksinya menghancurkan ponsel seorang suporter Everton pada April lalu.
Alhasil, Ronaldo hanya bisa menonton Al Nassr menuntaskan perlawanan Al Ta'ee 2-0 dalam lanjutan Liga Arab Saudi 2022/23. Kini, Al Nassr masih berada di puncak klasemen dengan torehan 29 poin dari 12 laga.
Cristiano Ronaldo saat diperkenalkan sebagai pemain terbaru Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh, Arab Saudi. Foto: Ahmed Yosri/REUTERS
Klub yang telah mengantongi 9 gelar juara Liga Arab Saudi itu tentu saja punya peluang menambahkan rekornya lagi berkat kehadiran Ronaldo. Walau usia Ronaldo sudah menginjak 37 tahun, namun ambisinya untuk mencetak gol hingga kini belum pudar.
Adapun peraih 5 gelar Ballon d'Or kemungkinan besar bakal tampil membela Al Nassr untuk pertama kalinya pada 23 Januari mendatang. Al Nassr pada saat itu akan bersua Ettifaq dalam lanjutan Liga Arab Saudi.
ADVERTISEMENT