Frank Lampard

Lampard Berang karena Chelsea Suka Buang-buang Peluang

22 Januari 2020 8:20 WIB
comment
77
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Chelsea dan Arsenal berduel memperebutkan bola. Foto:  Reuters/Paul Childs
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Chelsea dan Arsenal berduel memperebutkan bola. Foto: Reuters/Paul Childs
ADVERTISEMENT
Tak satu pun penyerang Chelsea yang berhasil mencetak gol saat bermain imbang 2-2 dengan Arsenal di Stamford Bridge, Rabu (22/1/2020) dini hari WIB. Dan ini membuat sang pelatih, Frank Lampard, menjadi betul-betul marah.
ADVERTISEMENT
Gol-gol Chelsea pada laga ini diciptakan Jorginho melalui eksekusi penalti di menit ke-28. Lalu Cesar Azpilicueta sempat membuat 'Si Biru' unggul 2-1 berkat umpan matang Callum Hudson-Odoi pada menit ke-84. Ya, Jorginho itu gelandang, dan Azpilicueta itu bek.
Bagi Lampard, penampilan di pertandingan melawan Arsenal mencerminkan masalah Chelsea secara keseluruhan musim ini. Tammy Abraham cs. memang pandai menciptakan peluang, tetapi menyelesaikannya merupakan perkara yang berbeda.
"Kami sekarang berada di posisi keempat, ya, sekilas memang terlihat bagus. Tetapi, kami tahu bahwa seharusnya kami bisa mendapatkan 10 poin lagi di Premier League," jelas eks pelatih Derby County tersebut, dikutip dari The Telegraph.
Pelatih Chelsea, Frank Lampard. Foto: REUTERS/Scott Heppell
"Kami tahu apa yang terjadi di laga tadi. Tim dengan 11 pemain bertahan seperti mereka [Arsenal] dan memberikan kami masalah. Fair play untuk mereka, karena melakukannya dengan 10 pemain. Itu bisa dimaklumi dan Arsenal bertahan dengan sangat baik."
ADVERTISEMENT
"Tetapi, kami harus berkaca. Kala kans muncul, kami harus banyak menyelesaikannya. Saya tahu, angka harapan gol kami rendah. Tetapi, angka kemungkinan munculnya peluang kami yang terbaik di Premier League setelah Liverpool. Jadi, timpang," imbuhnya.
Di laga ini, tercatat Chelsea sudah melepas 19 tembakan. Nah, masalahnya, hanya 8 di antaranya yang akurat. Bandingkan dengan Arsenal, yang hanya melepas 2 tembakan dan seluruhnya sukses menjadi gol via Gabriel Martinelli dan Hector Bellerin.
Ironisnya, seperti yang dikatakan Lampard tadi, Arsenal tampil dengan 10 pemain akibat David Luiz mendapatkan kartu merah pada menit ke-26. Dan ini bukan kali pertama Chelsea begini.
Di laga sebelumnya pun, Chelsea juga banyak membuang peluang dan takluk 0-1 dari Newcastle United. Kala itu, mereka juga melepas 19 tembakan dan hanya 4 di antaranya yang akurat.
ADVERTISEMENT
Jadi, apa tidak ingin belanja striker baru, nih, Chelsea?
===
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo, buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten