Lazio vs Bayern Muenchen: Prediksi Skor, Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

23 Februari 2021 10:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain Bayern Muenchen usai pertandingan melawan Tigres UANL. Foto: Ibraheem Al Omari/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain Bayern Muenchen usai pertandingan melawan Tigres UANL. Foto: Ibraheem Al Omari/Reuters
ADVERTISEMENT
Bayern Muenchen akan melawat ke markas Lazio di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020/21. Stadion Olimpico bakal menjadi arena adu kuat kedua tim, Rabu (23/2/2021) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Baik Lazio dan Bayern sama-sama tak terkalahkan di fase grup. Lazio lolos sebagai runner-up Grup F, mendampingi wakil Jerman lainnya, Borussia Dortmund. Sementara itu, Bayern menjuarai Grup A.
Lazio dan Bayern pun sama-sama memiliki striker yang berbahaya. Lazio punya Ciro Immobile, yang mencetak lima gol di fase grup dan musim ini telah mengukir total 19 gol di semua ajang. Dari kubu Bayern, ada nama Robert Lewandowski, yang musim ini sudah menyarangkan total 31 gol dalam 30 pertandingan.
Meski begitu, Lazio dan Bayern meraih hasil yang kontras di liga masing-masing akhir pekan kemarin. Pasukan Simone Inzaghi menang 1-0 menjamu Sampdoria lewat gol tunggal Luis Alberto, sedangkan tim besutan Hansi Flick takluk 1-2 di kandang Eintracht Frankfurt, di mana satu gol mereka dicetak oleh Lewandowski.
Selebrasi pemain Lazio usai mencetak gol ke gawang Atalanta pada pertandingan lanjutan Serie A Italia di stadion Gewiss, Bergamo, Italia. Foto: MIGUEL MEDINA / AFP
Bayern sedang mengalami penurunan performa. Sejak menjuarai Piala Dunia Antarklub FIFA, Bayern ditahan imbang Arminia Bielefeld 3-3 dan kalah dari Frankfurt di Bundesliga.
ADVERTISEMENT
Lazio mungkin percaya diri menatap laga ini. Namun, Lazio juga tak boleh terlalu percaya diri. Pasalnya, dengan kualitas yang mereka miliki, Bayern sangat berpotensi untuk bangkit. Terlebih lagi, Bayern juga bertekad menjaga harga diri mereka sebagai juara bertahan di kompetisi elite ini.
Bayern pernah meraih salah satu kemenangan tandang terbesar mereka di Eropa di Stadio Olimpico, yakni ketika mengalahkan AS Roma 7-1 di fase grup Liga Champions 2014/15. Lazio harus berjuang sangat keras jika tak ingin bernasib sama seperti sang rival sekota.

Prediksi Line Up Lazio vs Bayern Muenchen

Lazio (3-5-2): Pepe Reina; Patric, Francesco Acerbi, Mateo Musacchio; Manuel Lazzari, Sergej Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto, Adam Marusic; Joaquin Correa, Ciro Immobile.
ADVERTISEMENT
Bayern Muenchen (4-2-3-1): Manuel Neuer; Bouna Sarr, Niklas Sule, David Alaba, Alphonso Davies; Leon Goretzka, Joshua Kimmich; Kingsley Coman, Jamal Musiala, Leroy Sane; Robert Lewandowski.
Pemain Bayern Munich Niklas Sule berselebrasi usasi mencetak gol ke gawang Lokomotiv Moskow di Allianz Arena, Munich, Jerman Kamis (9/12). Foto: Andreas Gebert/REUTERS

Head to Head Lazio vs Bayern Muenchen

Lazio dan Bayern belum pernah bertemu sebelumnya. Ini akan menjadi pertemuan perdana mereka.

Prediksi Skor Lazio vs Bayern Muenchen

Pertandingan Liga Italia antara Lazio vs AS Roma Foto: Albert Gea/REUTERS
ADVERTISEMENT
Menurut Whoscored, laga Lazio kontra Bayern Muenchen akan berakhir dengan skor 2-1 dengan kemenangan diraih tim tuan rumah.

Jadwal Tayang

Sepak mula Lazio vs Bayern Muenchen akan terjadi pada Rabu (23/2) pukul 03.00 WIB. Laga ini bisa disaksikan melalui layanan streaming Vidio.com.
****