Legenda MU Akan Tantang 'Youtuber Tinju Terbaik' dalam Duel Debut di Ring

29 Maret 2022 17:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Patrice Evra. Foto: AFP/PATRIK STOLLARZ
zoom-in-whitePerbesar
Patrice Evra. Foto: AFP/PATRIK STOLLARZ
ADVERTISEMENT
Legenda Manchester United (MU), Patrice Evra, akan menantang sosok yang dilabeli 'Youtuber Tinju Terbaik', Adam Saleh, dalam duel debutnya di ring. Pertarungan ini nantinya bakal masuk ke dalam rangkaian acara 'Pertunjukan Tinju Selebriti' yang digelar di The O2 Arena pada 30 April mendatang.
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu, Evra memang telah menjadi buah bibir sebab keputusannya yang ingin banting setir jadi petinju. Hal tersebut diperkuat dengan maraknya kabar bahwa pria 40 tahun itu sudah sering berlatih di atas ring tinju sejak gantung sepatu pada 2019.
Berangkat dari hal tersebut, Evra pun mulai mencari-cari musuh untuk duel perdananya yang juga bertepatan dengan pertarungan antara petinju raksasa Iran, Sajad Gharibi, melawan Martyn Ford. Alhasil, nama Adam Saleh pun muncul untuk menjadi sang penantang.
Menurut pemaparan Daily Star, Adam Saleh merupakan sosok pegiat media sosial asal Amerika Serikat yang mencap dirinya sendiri sebagai 'Youtuber Tinju Terbaik' di dunia. Hal itu berakar dari statistiknya yang berhasil menyabet 2 kemenangan dan 1 hasil seri dalam total 3 pertarungan.
Patrice Evra. Foto: Srdjan Zivulovic/REUTERS
"Secara teknik dan kemampuan, saya adalah Youtuber Tinju terbaik. Ya, saya tidak berada satu kelas dengan KSI, Logan, ataupun Jake. Tetapi, jika saya bisa satu kelas dengan mereka, itu bukan masalah," ucap Youtuber 28 tahun itu kepada The Sun.
ADVERTISEMENT
Meskipun begitu, Patrice Evra sama sekali tidak takut dengan Saleh. Bahkan, pesepak bola yang mengoleksi 81 caps bersama Timnas Prancis itu yang malah memilih Saleh untuk menjadi lawan di pertarungan perdananya.
"Mereka menunjukkan empat atau lima calon penantang untuk Evra, dan saya adalah salah satunya. Ia dan timnya memilih saya dan mereka melakukan kesalahan. Ia memulai debut tinju, dan saya akan langsung mengakhiri kariernya di ring," kata Saleh.
Itu pun membuat Saleh merasa tidak sabar menerima tantangan legenda MU tersebut. Hal tersebut karena ia ingin akan bertarung dengan sosok pesepak bola yang pernah setim dengan Cristiano Ronaldo.
"Mereka percaya bahwa Evra akan mengalahkan saya, itulah yang diungkapkannya melalui telepon, 'apakah anda siap untuk dikalahkan oleh Evra?'. Tetapi, saya sangat senang bisa berada dalam satu ring dengan legenda sepak bola dan eks rekan satu tim Cristiano Ronaldo," tandas Saleh.
ADVERTISEMENT
Penulis: Hamas Nurhan R T