Live Streaming AC Milan vs Inter Milan di Coppa Italia

2 Maret 2022 2:45 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain AC Milan Fode Ballo-Toure beraksi dengan pemain Inter Milan Lautaro Martinez di Stadion San Siro, Milan, Italia, Minggu (7/11). Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain AC Milan Fode Ballo-Toure beraksi dengan pemain Inter Milan Lautaro Martinez di Stadion San Siro, Milan, Italia, Minggu (7/11). Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
ADVERTISEMENT
AC Milan dan Inter Milan akan beradu di leg pertama semifinal Coppa Italia 2021/22. Kedua tim akan bertanding di Stadion San Siro dalam beberapa saat ke depan.
ADVERTISEMENT
Milan melaju ke babak ini usai menggasak Lazio 4-0 pada 10 Februari lalu. Sementara itu, Inter berhasil menembus semifinal dengan kemenangan 2-0 atas AS Roma sehari sebelumnya.
Performa kedua tim tengah menurun menjelang laga. Rossoneri imbang dalam dua laga terakhir, sementara Nerazzurri menelan sekali kalah dan sekali imbang.
Peman AC Milan Rafael Leao beraksi dengan pemain Inter Milan Nicolo Barella di Stadion San Siro, Milan, Italia, Minggu (7/11). Foto: Alessandro Garofalo/REUTERS
Kedua tim terakhir kali bertemu pada 5 Februari lalu di mana Milan berhasil menekuk Inter 2-1. Lantas, bagaimana dengan laga nanti? Siapa yang akan mengambil keuntungan di leg pertama?

Live Streaming AC Milan vs Inter Milan di Coppa Italia

AC Milan dan Inter akan bentrok di Stadion San Siro, Rabu (2/3) mulai pukul 03:00 WIB. Laga tersebut bisa disaksikan melalui layanan live streaming TVRI.
ADVERTISEMENT