Luis Milla Mundur dari Kursi Pelatih Persib

15 Juli 2023 11:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Luis Milla usai laga Madura United vs Persib Bandung dalam pekan ke-19 Liga 1 2022/23 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan pada 20 Januari 2023. Foto: Situs web resmi Liga Indonesia Baru
zoom-in-whitePerbesar
Luis Milla usai laga Madura United vs Persib Bandung dalam pekan ke-19 Liga 1 2022/23 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan pada 20 Januari 2023. Foto: Situs web resmi Liga Indonesia Baru
ADVERTISEMENT
Luis Milla mundur dari kursi kepelatihan Persib. Hal tersebut diumumkan melalui laman resmi Persib, Sabtu (15/7).
ADVERTISEMENT
Persib mengumumkan Milla mundur karena persoalan pribadi. Selain Milla, dua asistennya yakni Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez juga ikut mundur.
“Dengan berat hati Persib harus menyampaikan bahwa pertandingan melawan Dewa United semalam menjadi momen terakhir kebersamaan Luis Milla Aspas sebagai nakhoda,” bunyi pernyataan resmi Persib.
“Faktor persoalan pribadi menjadi alasan di balik pengambilan keputusan pelatih berusia 57 tahun tersebut. Untuk bisa menyelesaikan persoalan itu, Milla harus kembali ke Spanyol dan mencurahkan segenap perhatian dan konsentrasinya. Diketahui, persoalan ini telah merundung Milla sejak lama, tapi baru terungkap saat ini yang menurutnya menjadi waktu terbaik agar stabilitas tim di Liga 1 musim ini terjaga,” tambahnya.
Pelatih Baru Persib Bandung Luis Milla berjalan keluar lapangan seraya mengacungkan jempolnya usai menjalani laga perdana pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022). Foto: Raisan Al Farisi/ANTARA FOTO
Sejak debut bersama Persib di pertengahan musim lalu, Luis Milla telah berhasil mencatat 17 kemenangan, 4 imbang, dan 6 kalah.  Prestasi Persib musim ini memang cukup mengecewakan. Tiga laga awal Liga 1, Persib cuma meraih tiga poin dengan catatan tiga hasil imbang tanpa sekalipun menang dan kalah. Teranyar, Persib meraih imbang melawan Dewa United dengan skor 2-2 pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (15/7).
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, Persib menunjuk Yaya Sunarya untuk menjadi pelatih sementara dibantu oleh Bayu Eka Sari dan Luizinho Passos. Persib akan bergerak secepat dan setepat mungkin dalam mencari pelatih pengganti.