Madam Pang Janjikan Bonus Fantastis Jika Thailand Masuk Final Piala AFF

5 Januari 2023 7:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Madam Pang di ruang ganti Timnas Thailand di Piala AFF 2022. Foto: Facebook/@changsuek
zoom-in-whitePerbesar
Madam Pang di ruang ganti Timnas Thailand di Piala AFF 2022. Foto: Facebook/@changsuek
ADVERTISEMENT
Manajer Timnas Thailand, Madam Pang, berjanji bakal memberikan bonus fantastis jika tim berjuluk 'Gajah Perang' itu tembus final Piala AFF 2022. Wanita 56 tahun itu akan memberikan 5 juta baht (Rp 2,2 miliar) untuk seluruh jajaran tim.
ADVERTISEMENT
Menurut pemaparan TheThao247, hal tersebut disampaikan wanita yang punya nama asli Nualphan Lamsam itu usai Thailand lolos dari babak penyisihan. Anak asuh Alexander Polking itu menempati posisi puncak Grup A berkat raihan 10 poin.
Berangkat dari hal tersebut, Madam Pang berusaha menyuntik moral tim. Ia berjanji bakal memberikan bonus yang menggiurkan untuk para pemain dan jajaran tim jika Thailand berhasil mengamankan tempat di final.
"Jika sukses capai final, saya akan menghadiahi seluruh tim dengan 5 juta baht. Bonus ini bakal sangat penting bagi semua pemain saat bertanding. Selama tahun baru mereka banyak berkorban. Semoga semua orang akan bahagia di semifinal mendatang," ujar Madam Pang.
Duel pemain Timnas Indonesia saat melawan Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Selain itu, Madam Pang juga memberikan apresiasi kepada seluruh fan yang senantiasa mendukung timnas bertanding. Ia juga merasa lega terhadap performa Thailand di perhelatan kali sebab sukses merajai grup.
ADVERTISEMENT
"Terima kasih kepada semua penggemar sepak bola Thailand yang telah menonton dan mendukung kami," tambahnya.
"Saya sangat senang Thailand telah memasuki semifinal Piala AFF dengan menempati posisi pertama. Tentu saja, dibandingkan perasaan tahun lalu, tahun ini melelahkan. Lebih lelah, begitu juga para pemain. Tim berhasil mencapai semifinal. Lawan berikutnya di Grup B adalah Vietnam. Siapa pun itu, bermain tandang sangat melelahkan," pungkas Madam Pang.
Jika dilihat dari Piala AFF 2020, Thailand sukses menjadi kampiun usai mengalahkan Indonesia 4-0 di partai puncak. Sebelum itu, tim 'Gajah Perang' sukses menundukkan Vietnam di babak semifinal melalui skor 2-0.
Penulis: Hamas Nurhan R T