Menkumham Target Sumpah WNI Hilgers & Reijnders Digelar 23 September

18 September 2024 16:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menkumham Supratman Andi Agtas usai rapat dengan komisi III DPR, Senayan, Jakpus, Jumat (23/8). Foto: Thomas Bosco/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menkumham Supratman Andi Agtas usai rapat dengan komisi III DPR, Senayan, Jakpus, Jumat (23/8). Foto: Thomas Bosco/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menkumham, Supratman Andi Atgas, menargetkan sumpah WNI Mees Hilgers dan Eliano Reijnders dilakukan pada Senin (23/9). Proses sumpah kedua pemain tersebut akan dilaksanakan di Belanda.
ADVERTISEMENT
Supratman menyatakan Dirjen AHU akan berangkat ke Belanda pada akhir pekan ini. Proses sumpah Hilgers dan Reijnders dipercepat agar bisa memperkuat Timnas Indonesia saat melawan China dan Bahrain pada Oktober mendatang.
“Kalau kami menunggu mereka datang ke sini keduanya tidak diizinkan klub, karena itu kami proaktif pengambilan sumpahnya kami adakan di Kedubes Indonesia di Belanda,” tambahnya.
Mess Hilger bersama FC Twente. Foto: Instagram/@meeshilgerss
Komisi III dan X DPR RI resmi menyetujui proses naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders pada Selasa (17/9) di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta. Menpora Dito Ariotedjo mengatakan bahwa Mees Hilgers dan Eliano Reijnders ditargetkan bisa bermain membela Timnas Indonesia pada Oktober.
Indonesia akan memainkan dua pertandingan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia pada Oktober, dengan melawan Bahrain (10 Oktober) dan China (15 Oktober). Kedua laga itu adalah partai tandang.
ADVERTISEMENT