Adama Traore (C)

Meski Lulusan La Masia, Adama Traore Tak Masalah Pindah ke Real Madrid

1 Januari 2020 8:35 WIB
comment
60
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Adama Traore (kiri) melindungi bola dari rebutan Raheem Sterling. Foto: Reuters/Andrew Yates
zoom-in-whitePerbesar
Adama Traore (kiri) melindungi bola dari rebutan Raheem Sterling. Foto: Reuters/Andrew Yates
ADVERTISEMENT
Adama Traore menjelma jadi sosok yang begitu berbahaya di Premier League musim ini. Pemain Wolverhampton Wanderers itu pun mulai berani bicara soal kemungkinan bermain bagi Real Madrid meskipun pernah belajar di akademi Barcelona.
ADVERTISEMENT
Traore adalah alumnus La Masia yang melakoni debut tim senior enam tahun silam saat berusia 17 tahun. Kala itu, dia turun dalam laga melawan Granada yang dimenangi Barcelona 4-0.
Akan tetapi, minimnya kesempatan di tim utama Blaugrana membuat Traore terpaksa angkat kaki. Pada 2015, dia hijrah ke Aston Villa sebelum melanjutkan karier bersama Middlesbrough setahun sesudahnya.
Sampai pada titik itu Traore belum bisa benar-benar menunjukkan kemampuan terbaik. Bisa dibilang, pemain yang kini berumur 23 tahun itu cuma bisa berlari kencang tanpa menghasilkan produk akhir signifikan.
Adama Traore bersinar bersama Wolverhampton Wanderers musim ini. Foto: Reuters/Carl Recine
Di Wolves yang mulai dia perkuat pada 2018 pun mulanya demikian. Traore baru benar-benar mencuat dalam beberapa waktu terakhir. Puncaknya adalah ketika dia mencetak 1 gol dan 1 assist saat memenangkan timnya atas Manchester City.
ADVERTISEMENT
Kini Traore sudah berbeda. Pergerakannya lebih bagus, umpan-umpannya lebih akurat, dan sepakan-sepakannya lebih terukur. Dia pun jadi bintang baru di Premier League dan telah dipanggil ke Timnas Spanyol.
Dengan situasi yang ada sekarang, Traore pun mulai berani bicara soal masa depannya. Dia mau saja kembali ke Barcelona, tetapi tak menutup kemungkinan pula bermain bagi Real Madrid.
"Kalau tidak bisa bermain untuk Barca, aku mau bermain untuk Real Madrid. Aku tidak mau menutup pintu mana pun," kata Traore dalam acara 'Jugones' di stasiun teve La Sexta.
"Waktu itu aku pergi dari Barca karena ada salah paham. Ada sesuatu yang tidak mengenakkan terjadi, tetapi aku lebih suka tidak membicarakan itu kepada siapa-siapa," tambahnya.
Adama Traore tampil luar biasa di laga melawan Manchester City. Foto: Reuters/Andrew Yates
Meski demikian, Traore sadar bahwa dia tidak bisa pindah begitu saja. Pemain kelahiran Catalunya berdarah Mali itu masih punya target yang ingin dia penuhi di Premier League.
ADVERTISEMENT
"Mengapa tidak [kembali ke Spanyol]? Namun, sebelum itu, aku sudah berjanji pada diriku untuk menjadi salah satu pemain terbaik di Inggris," katanya.
Traore bakal kembali jadi andalan Wolves pada pertandingan menghadapi Watford, Rabu (1/1/2020) malam WIB. Jika menang, anak-anak asuh Nuno Espirito Santo itu bisa menggeser Manchester United dari posisi kelima.
-----
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo, buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten