Messi Bagikan iPhone Emas Senilai Rp 3,2 M ke Skuad Argentina Usai Juara Dunia

2 Maret 2023 11:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Argentina Lionel Messi memegang trofi Piala Dunia saat berselebrasi setelah memenangkan Piala Dunia 2022, di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022). Foto: Kai Pfaffenbach/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Argentina Lionel Messi memegang trofi Piala Dunia saat berselebrasi setelah memenangkan Piala Dunia 2022, di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022). Foto: Kai Pfaffenbach/REUTERS
ADVERTISEMENT
Megabintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi, membeli kado senilai 175 ribu pounds (sekitar Rp 3,2 miliar) untuk seluruh penggawa Timnas Argentina. Itu setelah Messi cs mereka berhasil merengkuh trofi Piala Dunia pada 18 Desember lalu.
ADVERTISEMENT
Menurut laporan SportBible, Messi menghadiahi 35 iPhone berlapis emas 24 karat untuk seluruh pemain dan staf La Albiceleste. Pemain 35 tahun itu secara khusus meminta iDesign Gold membuatkan iPhone istimewa yang di baliknya bertuliskan nama masing-masing pemain dan staf.
iDesign Gold menyebut Messi langsung setuju ketika pihaknya mengusulkan ide tersebut. La Pulga ingin memberikan hadiah yang tak biasa dan ide iPhone berlapis emas 24 karat menurutnya adalah yang terbaik.
Pemain Argentina Lionel Messi berselebrasi dengan trofi bersama rekan setimnya setelah memenangkan Piala Dunia 2022, di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022). Foto: Carl Recine/REUTERS
Adapun Messi bersama Timnas Argentina berhasil juara dunia usai menaklukkan Prancis di final via adu penalti 4-2. Sebelumnya, kedua tim bersaing ketat hingga perpanjangan laga dengan skor 3-3.
Messi yang mengemas tujuh gol dalam ajang ini mendapat penghargaan Golden Ball. Selain itu, baru-baru ini eks Barcelona itu juga dinobatkan sebagai pemain terbaik FIFA 2022.
ADVERTISEMENT
Pada 2022 lalu, dapat dikatakan sebagai puncak karier bagi Messi. Meski demikian, kini nasib Messi bersama PSG belum jelas.
Itu lantaran kontraknya belum diperpanjang Les Parisiens yang menurut Transfermarkt bakal berakhir pada musim panas nanti. Dewasa ini dikabarkan sudah banyak klub yang siap menampung Messi antara lain yakni, Barcelona, Al Hilal, Al Ittifaq hingga Inter Miami.