Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Michael Carrick Dedikasikan Kemenangan MU atas Villarreal untuk Solskjaer
24 November 2021 6:56 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dua gol kemenangan yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho turut memastikan langkah MU ke babak 16 besar Liga Champions.
Terlepas itu, Carrick mengungkapkan bahwa tiga poin yang diraih MU didedikasikan untuk Solskjaer, yang resmi diberhentikan pada Minggu (21/11) usai sehari sebelumnya menelan kekalahan yang memalukan 1-4 dari Watford.
"Ini bukan beberapa hari yang mudah bagi siapa pun di klub dan hasil itu hampir terasa seperti untuk Solskjaer," ucap pria yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih Solskjaer dikutip dari BBC.
Carrick menambahkan bahwa dirinya senang meraih kemenangan di laga perdananya menangani MU. Selain itu, Carrick juga optimis bahwa tim akan bangkit setelah alami sejumlah pertandingan yang mengecewakan.
"Kami memiliki pekerjaan yang harus dilakukan dan hal-hal yang perlu diurus. Saya senang melakukannya dan untungnya semuanya berjalan sesuai rencana,” ujar pria 40 tahun.
ADVERTISEMENT
"Ketika Anda mengalami hasil yang buruk dan tidak dalam performa yang baik, secara individu dan sebagai tim, tidak mudah untuk keluar dan membiarkan semuanya berjalan lancar - kami harus menunjukkan karakter dan berjuang," sambungnya.
Michael Carrick bersama MU akan melakoni partai berat di laga berikutnya. ‘Setan Merah’ akan bertandang ke markas pemuncak klasemen Liga Inggris, Chelsea, Minggu (28/11) malam WIB.
Menyusul itu, akankah Carrick kembali menorehkan kemenangan untuk MU? Patut dinantikan.