Milan Masih Menanti Zlatan

9 Desember 2019 17:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Zlatan Ibrahimovic di Los Angeles Galaxy. Foto: AFP/Frederic J. Brown
zoom-in-whitePerbesar
Zlatan Ibrahimovic di Los Angeles Galaxy. Foto: AFP/Frederic J. Brown
ADVERTISEMENT
Sepak bola tak ingin lama-lama berpisah dengan Zlatan Ibrahimovic. Baru pada November 2019 lalu ia melakoni partai terakhir bersama Los Angeles Galaxy, sepak bola sudah memintanya untuk kembali. Kali ini lewat AC Milan.
ADVERTISEMENT
Kabar ini mula-mula cuma rumor. Zlatan sendiri yang menjadi pemicunya. Kepada GQ Italia, ia berkata bakal 'membawa Zlatan' bergabung dengan klub yang hendak memperbarui sejarah. Belakangan diketahui bahwa Milan-lah klub tersebut.
Milan memang tengah membutuhkan amunisi tambahan. Musim ini, kiprah mereka terhitung buruk dengan cuma menempati urutan sepuluh klasemen sementara Serie A. Salah satu aspek yang memengaruhi catatan itu adalah lini serang.
Zlatan Ibrahimovic, Benjamin Button-nya sepak bola. Foto: Reuters/Kelvin Kuo
Dari 15 laga yang sudah dilakoni, cuma 16 gol yang bisa Milan cetak. Maka, kesimpulan paling gampang yang bisa ditarik dari sana adalah tak tajamnya para penyerang. Jumlah gol Krysztof Piatek yang baru empat menjadi bukti klaim tersebut.
Aspek inilah yang diharapkan Milan dapat diperbaiki Zlatan. Apalagi Zlatan sendiri, meski sudah berusia 38 tahun, masih amat tajam sebagai seorang penyerang. Gelontoran golnya bersama LA Galaxy musim lalu mencapai angka 31 dari 31 laga.
ADVERTISEMENT
Walau begitu, kepastian belum mereka dapat. Zlatan belum memberi kabar lanjutan, sedangkan Milan belum mulai bernegosiasi. Melalui Direktur Olahraga, Frederic Massara, Milan kemudian mengaku masih menunggu Zlatan.
Selebrasi dari Piatek. Foto: Twitter @acmilan
"Tidak ada negosiasi yang berlangsung karena Ibrahimovic sedang memilah pilihannya. Klub masih menunggu. Kami tidak memiliki update apa pun," kata Massara, dilansir Football Italia pada Senin (9/12/2019).
"Dia akan menjadi tambahan kekuatan yang sangat hebat bagi siapa pun. Tapi, ini baru bisa terjadi pada Januari dan setelahnya," lanjut Direktur Olahraga Rossoneri itu.
Selagi menunggu Zlatan, yang bisa dilakukan Milan sekarang adalah berharap Piatek kembali menemukan bentuk terbaiknya. Terlebih paruh pertama kompetisi masih berjalan. Masih ada waktu bagi Piatek untuk membuktikan diri.
"Kami percaya padanya. Dia sedang kering gol, tetapi kami percaya bahwa dia bisa memberi banyak hal untuk klub," papar Massara.
ADVERTISEMENT