Nakalnya David Beckham: Kasih Kartu Ucapan Ultah dengan Foto Istrinya di Toilet

Istri David Beckham , Victoria, baru saja merayakan hari ulang tahun (ultah) ke-48 pada Minggu (17/4). Sayang, perayaan hari gembira tersebut dinodai dengan kenakalan sang suami.
Menurut pengakuan Victoria, terdapat kartu ucapan ulang tahun yang diberikan Beckham. Namun, bukannya dipenuhi unsur romantis, kartu ucapan tersebut justru menampilkan foto Victoria di toilet.
Kartu ucapan tersebut memperlihatkan eks personel Spice Girl ini tampak pingsan di kamar mandi dan meringkuk di toilet. Kartu ucapan tersebut lantas dibagikan Victoria di Instagram pribadinya.
"Saya suka kartu ulang tahun saya, David Beckham," tulis Victoria dengan jengkelnya.
Ucapan ulang tahun Beckham untuk istrinya tak hanya melalui kartu ucapan. Eks Manchester United dan Real Madrid tersebut juga mengunggah foto dirinya bersama sang istri sedang menikmati momen romantis.
"Selamat ulang tahun untuk istri, mommy, dan pebisnis wanita yang paling luang biasa. Semoga harimu menyenangkan karena kamu pantas mendapatkannya. Kami semua sangat mencintaimu," tulis Beckham di Instagram dengan menyisipkan emoji love.

Diwartakan US Magazine, David Beckham dan Victoria pertama kali bertemu pada awal 1997. Kemudian, keduanya menjalin kasih hingga akhirnya menjadi pasangan suami-istri pada Juli 1999.
Dari jalinan asmara tersebut, keduanya dikaruniai empat buah hati, yang terdiri dari tiga anak laki-laki dan seorang perempuan.
Salah satu anak Beckham, yakni Romeo, mengikuti jejak karier sang ayah di dunia sepak bola. Romeo memperkuat klub Amerika Serikat, yakni Inter Miami yang notabene merupakan milik Beckham.