Nathan Tjoe-A-On Ungkap Idola Panutannya: Pemain Top Dunia hingga Orang Tua

5 Agustus 2024 16:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, ketika diwawancarai oleh awak media di Jakarta. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, ketika diwawancarai oleh awak media di Jakarta. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Nathan Tjoe-A-On telah menjadi idola banyak suporter Timnas Indonesia. Namun di sisi lain, pemain yang mampu beroperasi dengan baik di posisi sayap atau bek itu juga memiliki idola yang menjadi inspirasinya.
ADVERTISEMENT
Nathan mengaku tumbuh besar dengan mengidolakan Lionel Messi, pemain yang justru posisinya lebih ofensif di lapangan. Jadi, untuk urusan gaya permainan, pemain 22 tahun itu terinspirasi dari Alphonso Davies dan Theo Hernandez, yang merupakan contoh bek modern dengan kemampuan teknis mumpuni.
"Saya memiliki pemain-pemain yang saya sukai, yang ingin saya jadikan panutan ketika saya masih muda, namun mereka tidak bermain di posisi saya seperti Lionel Messi," ungkapnya, dikutip dari situs web resmi FIFA.
"Dan saya suka menonton pemain yang bermain di posisi saya, terutama di sepak bola Liga Champions. Saya suka Alphonso Davies. Saya suka [Theo] Hernandez dari AC Milan. Mereka pemain yang cepat. Mereka bermain seperti gaya sepak bola baru dengan banyak kekuatan, banyak kondisi. Mereka seperti atlet sungguhan."
Pemain Manchester City Bernardo Silva beraksi bersama pemain Bayern Muenchen Alphonso Davies di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Selasa (11/4/2023). Foto: Molly Darlington/REUTERS
Pemain Timnas Prancis Theo Hernandez berebut bola dengan pemain Timnas Polandia Przemyslaw Frankowski pada pertandingan Grup D Piala Eropa 2024 di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, Selasa (25/6/2024). Foto: KENZO TRIBOUILLARD / AFP
"Jadi, hal semacam itu memengaruhi saya untuk ke mana harus mengembangkan tubuh ini secara mental dan fisik," tambah Nathan.
ADVERTISEMENT
Nathan Tjoe-A-On juga melihat ke lingkungan terdekatnya. Jadi selain para pesepak bola top dunia, pemain milik Swansea City itu juga menjadikan keluarganya sebagai inspirasi meski mereka bukanlah pesepak bola profesional.
"Menurut saya, panutan saya yang lain adalah seperti orang tua saya bagaimana mereka selalu bekerja dan seberapa kuat mereka serta dukungan mereka memengaruhi saya, tentunya juga untuk melakukan yang terbaik untuk mereka," imbuh Nathan Tjoe-A-On.