Naturalisasi Nathan Tjoe-A-On & Jay Idzes Disetujui dalam Rapat Paripurna DPR RI

5 Desember 2023 14:12 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bek keturunan Semarang, Nathan Tjoe-A-On, resmi bergabung Swansea City.
 Foto: Instagram/@swansofficial
zoom-in-whitePerbesar
Bek keturunan Semarang, Nathan Tjoe-A-On, resmi bergabung Swansea City. Foto: Instagram/@swansofficial
ADVERTISEMENT
DPR RI menggelar Rapat Paripurna DPR RI Ke-10 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024 pada Selasa (5/12). Salah satu keputusannya adalah menyetujui proses naturalisasi Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes.
ADVERTISEMENT
''Berdasarkan Surat Presiden perihal pemberian permohonan kewarganegaraan Republik Indonesia atas nama Jay Noah Idzes dan Nathan Noel Romejo Tjoe-A-On,'' kata Wakil Ketua DPR RI, Lodewijk Freidrich Paulus.
''Kami umumkan bahwa sesuai dengan rapat konsultasi antara pimpinan DPR RI dan pimpinan fraksi-fraksi pada 4 Desember 2023, menyetujui hasil pembahasan Komisi III dan X untuk diputuskan dalam rapat paripurna,'' lanjutnya.
Rapat Kerja Komisi X DPR dengan pemain naturalisasi Jay Idzes dan Justin Hubner. Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
Sebelumnya pada Senin (4/12), Komisi X dan III DPR RI sudah menggelar rapat membahas rencana naturalisasi Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes. Rapat itu dihadiri oleh PSSI dan Kemenpora.
Dalam rapat tersebut, Komisi X dan III DPR RI menyetujui naturalisasi kedua pemain tersebut. Adapun Nathan dan Jay diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Nathan adalah pemain keturunan Semarang yang saat ini tergabung bersama tim Divisi 2 Liga Inggris, Swansea City. Sementara, Jay Idzes kini di Italia bersama klub Venezia.
ADVERTISEMENT