Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Neuer Cedera, Giliran Trapp yang Dipanggil Joachim Loew
21 Maret 2017 4:43 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT

Jika berbicara mengenai penjaga gawang Tim Nasional (Timnas) Jerman, nama Manuel Neuer tentu tak bisa dikesampingkan. Alasannya jelas, peraih lima kali gelar kiper terbaik Eropa secara beruntun itu tampil konsisten di bawah mistar Der Panzer. Alhasil, meski Jerman memiliki banyak penjaga gawang bertalenta, pilihan tetap jatuh ke tangan jebolan akademi Schalke 04 itu.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, Jerman dipastikan akan tampil tanpa Neuer pada laga uji tanding melawan Inggris dan kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Azerbaijan setelah sang kiper mengalami cedera betis. Asosiasi Sepak Bola Jerman (DFB), menyatakan bahwa Neuer kini akan menjalani pemulihan bersama klubnya.
"Pemain berusia 30 tahun itu akan dirawat di klubnya, Bayern Muenchen," seperti yang dirilis oleh DFB.
Untuk menambal satu slot yang ditinggalkan Neuer, Joachim Loew kemudian menunjuk Kevin Trapp. Ia berhasil merebut hati Loew ketimbang Oliver Baumann serta Ralf Fahrmann yang juga bermain impresif bersama Hoffenheim dan Schalke 04.
Seperti diketahui, posisi Trapp sebagai palang pintu terakhir di Paris Saint-Germain di musim ini tak dominan seperti musim lalu. Kiper yang pernah berseragam Eintracht Frankfurt dan FC Kaiserslautern itu kini hanya bermain sebanyak 15 laga setelah sempat tergantikan oleh Alphonse Areola yang lebih dipercaya Unai Emery. Akan tetapi Trapp kemudian kembali mendapatkan kepercayaan dari pelatih asal Spanyol itu setelah bermain di lima laga terakhir PSG di Ligue 1.
ADVERTISEMENT
Penampilan Trapp juga terhitung cemerlang. Ia telah berhasil membukukan 10 cleansheet dari 16 laga yang ia lakoni di Ligue 1, jauh lebih baik ketimbang Areola yang baru berhasil menjaga keperawanan gawangnya sebanyak enam kali.
Berbicara mengenai kariernya di kancah internasional, Trapp sendiri memiliki pengalaman saat memperkuat Jerman di level U-18 hingga U-21. Akan tetapi pemain berusia 26 tahun itu belum pernah sekalipun membela Jerman di tingkat senior.
Trapp pernah dipanggil pada kualifikasi Euro 2016 lalu saat Jerman berhadapan degan Gibraltar, Perancis dan Belanda, namun hanya sekadar pemanis di bangku cadangan saja.
Kendati telah terpilih untuk menggantikan posisi Neuer, Trapp belum bisa dipastikan memulai debutnya pada dua laga tersebut. Pasalnya ia harus bersaing dengan Marc-Andre ter Stegen dan Bernd Leno yang sebelumnya telah dipilih menjadi pelapis Neuer.
ADVERTISEMENT