Paul Pogba dan Bruno Fernandes

Ole Gunnar Solskjaer Puas dengan Duet Bruno Fernandes-Paul Pogba

30 Juni 2020 6:43 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Paul Pogba dan Bruno Fernandes saat bela Manchester United di laga kontra Tottenham Hotspur. Foto: REUTERS / Matthew Childs / Pool
zoom-in-whitePerbesar
Paul Pogba dan Bruno Fernandes saat bela Manchester United di laga kontra Tottenham Hotspur. Foto: REUTERS / Matthew Childs / Pool
ADVERTISEMENT
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memuji duet Bruno Fernandes-Paul Pogba. Menurut dia, kehadiran Fernandes dan Pogba memberi hasil positif buat lini serang United.
ADVERTISEMENT
Duet Fernandes-Pogba pertama kali mentas dalam laga kompetitif pada Kamis (25/6). Menariknya, meski tak bikin gol atau assist di laga United vs Sheffield itu, dua pemain tersebut sukses membuat permainan The Red Devils lebih mengalir.
Solskjaer mengakui hal tersebut. Pelatih asal Norwegia itu juga menambahkan bahwa kreativitas Fernandes dan Pogba di lini tengah sangat membantu striker-striker United.
"Para penyerang bisa merasakan kehadiran pemain-pemain yang bisa menciptakan gebrakan dari belakang. Bruno, misalnya, bisa menciptakan kesempatan ketika tidak ada ruang kosong," kata Solskjaer, seperti dilansir Goal International.
"Begitu juga dengan Paul. Keduanya adalah pemain kreatif yang bisa mengirim operan hebat. Bisa menjadi pemain penyerang untuk dua pemain ini adalah sebuah kebahagiaan."
ADVERTISEMENT
"Saya memahami ini karena pernah bermain dengan Paul Scholes, Juan Sebastian Veron, David Beckham, dan Ryan Giggs. Ya, menjadi striker United adalah hal yang menyenangkan dengan pemain-pemain seperti mereka," tambahnya.
Paul Pogba dan Bruno Fernandes. Foto: REUTERS/Andrew Yates dan AFP/Oli SCARFF
Meski berhasil meraih hasil positif saat menurunkan duet Fernandes-Pogba, Solskjaer mengaku tak bakal berhenti bereksperimen. Dia ingin mencari posisi terbaik untuk dua pemain tersebut.
"Saya pikir kita bisa bermain di banyak posisi. Bruno bisa bermain di tengah, kanan, juga kiri. Dia sama seperti Paul," ujar Solskjaer.
"Jika kami terus bermain dengan baik dan bisa naik ke posisi atas, saya yakin kita bakal bisa memikat pemain bagus untuk datang. Dari situ, semua orang akan sadar bahwa United bisa mulai memenangi trofi lagi," lanjut dia.
ADVERTISEMENT
Paul Pogba dan Bruno Fernandes saat bela Manchester United di laga kontra Tottenham Hotspur. Foto: REUTERS / Matthew Childs / Pool
Kehebatan duet Fernandes-Pogba bakal kembali diuji pada Rabu (1/7). Mereka akan bermain di kancah Premier League melawan Brighton.
Besar kemungkinan Solskjaer menurunkan tim terbaiknya di laga ini. Mengingat United punya misi finis di posisi empat besar agar bisa bermain di Liga Champions musim depan.
****
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
Yuk, bantu donasi atasi dampak corona.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten