Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Pelatih Kiper Timnas Indonesia Pantau Cyrus Margono, Jalani Sesi Latihan Bersama
24 April 2025 11:33 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Pelatih Kiper Timnas Indonesia, Sjoerd Woudenberg, terlihat pergi ke Kosovo untuk memantau langsung pemain diaspora, Cyrus Margono. Bahkan dalam pertemuan keduanya, mereka jalani latihan bersama.
ADVERTISEMENT
Cyrus Margono sudah berkerwarganegaraan Indonesia, usai jalani Sumpah WNI pada Maret tahun lalu. Namun, ia belum sekalipun dipanggil untuk bela Timnas Indonesia. Saat ini, Cyrus Margono tergabung di klub Kosovo, KF Dukagjini.
Exco PSSI, Arya Sinulingga, akui bahwa kedatangan Woundenberg ke Kosovo memang sengaja untuk memantau langsung Cyrus Margono. Sebab ini adalah misi PSSI untuk melihat semua opsi pemain demi memperdalam skuad Timnas Indonesia.
"Semua pelatih diminta untuk memantau semua pemain Warga Negara Indonesia di mana pun berada dan juga yang memiliki potensi-potensi untuk dimasukkan ke Timnas," ujar Arya kepada kumparan, Kamis (24/4).
"Seperti Patrick kemarin ke Oxford United bersama Landzaat [memantau Marselino dan Ole Romeny], Sjoerd dan Alex Pastoor juga ke Palermo memantau Emil Audero. Jadi, Sjoerd sekarang juga memantau Cyrus Margono," tambahnya.
ADVERTISEMENT
"Semua kami support untuk mendapatkan komposisi tim terbaik, semua kami fasilitasi ke mana pun untuk memantau pemain. Jadi kami memang meminta mereka [pelatih] untuk melihat semua potensi," lanjutnya.
Sjoerd Woudenberg juga terlihat menjalani sesi latihan bersama dengan Cyrus Margono dalam foto yang diunggah di Instagram pribadinya, Rabu (23/4).
Dengan hal ini, tak menutup kemungkinan nama Cyrus Margono bisa saja dipanggil ke dalam skuad Timnas Indonesia untuk menyambut dua laga tersisa Ronde Ketiga saat melawan China dan Jepang.
Mengingat saat lawan China, kiper utama Timnas Indonesia yakni Maarten Paes harus terpaksa absen sebab akumulasi kartu kuning. Cyrus Margono punya kans menjadi pelapis Emil Audero di laga itu.
Adapun Timnas Indonesia akan menjamu China di GBK pada 5 mei, lalu bertolak ke Saitama Stadium untuk jumpa Jepang pada 10 Mei.
ADVERTISEMENT